Hapus Aplikasi Lebih Mudah di iOS 13, Begini Caranya

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Apple bakal memudahkan pengguna dalam hapus aplikasi di perangkat lewat sistem operasi terbaru iOS 13. Pengguna cukup menghapus aplikasi melalui daftar update atau pembaruan.

Daftar update adalah bagian dari App Store. Dikutip Telset.id dari Ubergizmo, Senin (10/6/2019), pengguna akan menemukan daftar aplikasi yang terinstal di iPhone yang menunggu untuk diperbarui.

Lantas, bagaimana caranya? Cukup menggeser ke kiri aplikasi dalam daftar. Setelahnya, ada pilihan bagi pengguna untuk menghapus. Pengguna harus konfirmasi jika ingin menghapus aplikasi yang tak diinginkan.

{Baca juga: iOS 13 Punya Fitur untuk Tolak Panggilan Misterius}

Sekadar informasi, Apple menggadang iOS 13 bisa rilis pada akhir 2019 mendatang bersamaan iPhone baru. Beberapa waktu lalu, Apple telah pamer keunggulan sistem operasi terbarunya itu di panggung WWDC 2019.

Selain kemudahan bagi pengguna iPhone untuk menghapus aplikasi tak diinginkan, Apple kabarnya juga segera menghadirkan fitur baru yang mampu menangani panggilan tak dikenal alias spam.

Dengan iOS 13, Apple akan memberi pengguna opsi untuk secara otomatis memblokir panggilan dari nomor tidak dikenal dan mengirimkannya ke voicemail. Selanjutnya, pengguna tidak perlu melakukan apa pun.

{Baca juga: Dengan iOS 13, Pengguna Bisa Mainkan PS4 via iPhone}

Seperti dikutip Telset.id dari Ubergizmo, Sabtu (8/6/2019), fitur itu sebenarnya akan mampu menggali kontak dan email Anda untuk mencari nomor yang menelepon. Tujuannya untuk mengidentifikasi. [SN/HBS]

Sumber: Ubergizmo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI