Ganjot Adopsi 4G, Telkomsel Gandeng Mitra Devices

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Telkomsel terus melakukan percepatan adopsi 4G demi kemajuan ekosistem digital di Indonesia. Untuk itu Telkomsel berkolaborasi dengan mitra devices agar jaringan 4G lebih merata.

Telkomsel mengadakan 4G Alignment Strategy dengan 100 peserta dari device principal, device distributor, e-commerce dan institusi finansial. Menurut Vice President Prepaid Marketing Telkomsel, Riny Novitriyanti kolaborasi ini bertujuan untuk memeratakan pemanfaatan jaringan 4G LTE Telkomsel di Indonesia.

Riny mengungkapkan, bahwa layanan 4G LTE Telkomsel memberikan pelanggan pengalaman mobile digital lifestyle yang sesungguhnya, dimana pelanggan akan dapat merasakan layanan data yang lebih cepat dan stabil.

{Baca juga: Telkomsel Raih Penghargaan “Most Innovative Approach to Mobile Security”}

“Hal ini memungkinkan pelanggan untuk dapat download, upload ataupun sharing berbagai jenis konten dalam file besar,” kata Riny di acara “4G Ecosystem Collaboration for Building Digital Indonesia” di Four Session Hotel Jakarta, Rabu (29/05/2019).

Telkomsel juga menghadirkan dua program lainnya yaitu “Tukar Kartu 4G Bonus Kuota Internet 4G Hingga 30GB” dan “Bundling Smartphone 4G Harga Terjangkau”.

Program penukaran kartu 4G bertujuan mengajak pelanggan Telkomsel yang belum 4G untuk meningkatkan pengalaman digital sekaligus mendapatkan bonus kuota internet hingga 30GB.

Sedangkan program bundling smartphone 4G melalui program TAU Lite6 memberikan penawaran kepada masyarakat untuk membeli device 4G dengan harga yang terjangkau serta dapat dicicil sesuai kemampuan.

{Baca juga: Genap 24 Tahun, Telkomsel Ingin Wujudkan “Indonesia Digital”}

Setiap pembelian bundling smartphone 4G tersebut, pelanggan akan memperoleh nilai tambah berupa bonus internet 6GB, 100 menit panggilan suara dan 500 SMS per bulan selama 12 bulan.

“Kami akan terus melakukan akselerasi adopsi teknologi 4G LTE di seluruh lapisan masyarakat, sehingga bagusnya jaringan 4G LTE Telkomsel dapat dinikmati oleh berbagai kalangan masyarakat di Indonesia,” ucap Riny.

“Hingga saat ini kami telah memperluas layanan ini ke lebih 500 Ibu Kota/Kabupaten di mana 97% telah menjangkau Ibu Kota Kecamatan, sehingga 93% populasi di Indonesia telah terlayani 4G LTE Telkomsel,” tambahnya. [NM/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI