Telset.id, Jakarta – Benjy Fish (15) memilih untuk menekuni dunia game. Bocah ini telah berhenti sekolah untuk berfokus menjadi atlet esports Fortnite. Hasilnya dia telah mengumpulkan uang £ 25.000 atau Rp 456,6 juta selama bermain game.
Dilansir Telset.id dari Daily Mail pada Minggu (26/05/2019), Benjy Fish merupakan lelaki asal Middlesex Inggris. Benjy berhasil mengumpulkan pundi-pundi uang dari bermain game. Dirinya telah mengumpulkan uang £ 25.000 atau Rp 456,6 juta serta memiliki 150.000 subscribers di Youtube dan 120.000 pengikut di Twitch.
Dalam wawancaranya, Benjy menjelaskan jika keputusan untuk berhenti sekolah keluar dari mulut ibunya yang bernama Anne. Awalnya sang ibu tidak mendukung kegiatan bermain game Benjy tersebut.
Namun ketika Benjy memberitahu jika dirinya akan memenangkan kompetisi game Fortnite dengan hadiah £ 10.000 atau Rp 182,6 juta maka ibunya pun berubah pikiran.
{Baca juga: Pemain Fortnite Tak Lagi Bisa Turun di Tilted Towers}
Ibu menyarankan Benjy untuk berhenti sekolah dan berfokus pada karirnya sebagai atlet e-sports. “Saat itulah segalanya benar-benar mulai lepas landas dan saya ditandatangani sebagai seorang profesional oleh tim esports terbaik yakni NRG eSports,” kata Benjy
Sebelum memutuskan berhenti, bermain Fortnite memberikan dampak buruk bagi kegiatannya di sekolah. Benjy sering tertidur di kelas karena bermain Fortnite “Aku pergi ke sekolah dengan bermain Fortnite hingga dini hari selama 7 hari seminggu,” ujarnya.
Benjy pun akhirnya berhenti sekolah. Benjy mengatakan bahwa meninggalkan sekolah adalah hal terbaik untuknya, karena bisa berkonsentrasi penuh dalam bermain. Dia bisa bermain hingga pukul 04.00 pagi dan bangun pukul 14.00 siang.
{Baca juga: Gokil! Bocah Ini Hasilkan Rp 2,8 Miliar dari Main Game Fortnite}
Saat ini Benjy telah berjuang di Fortnite World Cup. Benjy telah lolos ke final untuk kategori solo dan duo. Jika Benjy menang maka dirinya berhak mendapat hadiah sebesar £ 4 juta atau Rp 73,2 Miliar.
Dia mengatakan jika menang dalam pertandingan dunia itu, ia ingin membeli rumah untuk dirinya sendiri dan ibunya, yang bertindak sebagai manajernya. [NM/HBS]
Sumber: Daily Mail