Terlalu Premium, Samsung Galaxy Fold Dijual untuk Pelanggan Khusus

Telset.id, Jakarta – Samsung memastikan bahwa smartphone lipatnya, Samsung Galaxy Fold akan diperlakukan dengan cara yang spesial dan berbeda ketika dijual secara resmi. Hal ini diungkapkan oleh Director of Product Services and Commercial Strategy Samsung UK, Kate Beaumont.

Menurutnya, Samsung tidak akan mengejar pasar besar untuk Galaxy Fold. Sebaliknya, mereka hanya ingin menargetkan pelanggan khusus untuk perangkat premiumnya tersebut.

“Ini adalah perangkat super premium, dan kami ingin memastikan ia (Galaxy Fold) memiliki layanan dan pengalaman seperti dijaga oleh petugas, sehingga tidak akan dipajang di semua toko,” katanya, seperti dikutip dari GSMArena, Rabu (27/02/2019).

{Baca juga: Harga Samsung Galaxy Fold Nyaris Rp 30 Juta!}

Kate juga ingin memastikan, siapapun yang akan membeli smartphone lipat tersebut akan mendapatkan pengalaman yang sangat pribadi. Selain itu, konsumen juga berhak memiliki layanan aftercare yang intensif dari Samsung.

“Anda tidak akan melihatnya di sembarang tempat, karena kami ingin memastikan bahwa itu akan menjadi pengalaman pribadi. Akan ada aftercare yang cukup intensif yang menyertainya juga,” jelasnya.

Itu berarti, proses pembelian Galaxy Fold akan cukup berbeda daripada pembelian smartphone flagship lain seperti trio Samsung Galaxy S10. Sayang, Samsung sampai sekarang belum memberikan kejelasan soal proses pembelian dari smartphone premiumnya ini.

Samsung Galaxy Fold sendiri merupakan sebuah kejutan Samsung untuk mengawali acara Galaxy Unpacked 2019. Smartphone ini punya layar utama berjenis AMOLED fleksibel dengan ukuran 7,3 inci dan beresolusi 1536 x 2152 piksel.

{Baca juga: 5 Smartphone Lipat yang Diperkenalkan Tahun Ini}

Samsung mendesain Galaxy Fold agar dapat dilipat ke dalam, sehingga ketika dilipat, layar sekunder atau layar luarnya yang berukuran 4,6 inci yang akan aktif. Untuk dapur pacunya, Samsung Galaxy Fold ditopang oleh prosesor berbasis 7nm, yang diprediksi merupakan Snapdragon 855, RAM 12 GB, ROM 512 GB, dan baterai berkapasitas 4,380 mAh.

Di sektor kamera, Galaxy Fold punya enam kamera. Tiga kamera utama yang bisa diakses pada mode smartphone atau tablet dengan resolusi 12 MP lensa wide-angle, 12 MP lensa telephoto, dan 16 MP lensa ultra-wide.

Lalu, ada dua kamera di bagian dalam atau pada mode tablet dengan resolusi 10 MP dan 8 MP lensa RGB depth, dan satu kamera depan 10 MP pada mode smartphone. Samsung Galaxy Fold akan tersedia dalam dua versi, yakni 5G dan 4G LTE. Smartphone ini akan dijual mulai dari USD 1.980 atau setara Rp 27,7 jutaan pada 26 April mendatang. (FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI