Telset.id, Jakarta – Fitur Shortcuts iOS 12 memungkinkan pengguna mengatur rangkaian acara agar dapat diikuti oleh iPhone. Fitur bisa diaktifkan dengan mengucap satu frasa ke Siri. Hal itu memungkinkan Siri menyesuaikan kegiatan pengguna.
Sebagai contoh, pengguna dapat memerintah Siri menyiarkan stasiun radio tertentu melalui perangkat sekaligus mengakses Apple Maps untuk memandu perjalanan menuju rumah. Untuk mendukungnya, Apple merilis aplikasi Golden Master of the iOS 12 Shortcut.
Selama iOS 12 masih dalam versi beta, hanya pengembang yang memiliki akses ke aplikasi Shortcut. Perilisan itu berarti pada minggu depan, saat iOS 12 resmi diluncurkan, pengguna dapat mencoba merasakan pengalaman suguhan aplikasi itu
Menurut MacRumors, versi akhir dari Shortcuts tersebut berbekal sejumlah tindakan yang tidak tersedia di aplikasi versi beta. Apple akan mulai mendistribusikan iOS 12 pada Senin (17/9) sekitar pukul 10.00 waktu setempat.
Baca juga: 5 Fitur iOS 12 Paling Keren yang Harus Kamu Tahu
Fitur baru tersebut termasuk Memoji, kreasi emoji animasi dengan tampilan dan pergerakan serupa pengguna, serta fitur Screen Time baru. Fitur Screen Time akan melacak penggunaan iPhone dan iPad, baik orang dewasa maupun anak.
Sistem operasi iOS 12 juga menambahkan empat Animoji baru, yaitu Koala, Tiger, Ghost, dan T.Rex. Dan saat resmi diluncurkan pada akhir tahun ini, Group FaceTime akan memungkinkan 32 pengguna untuk melakukan video chat secara bersamaan.
Baca juga: Siri Shortcut di iOS 12 Tak Mendukung Semua iPhone
Terkait Siri Shortcut, kabarnya tidak akan tersedia di semua jenis perangkat yang mendukung iOS 12. Ponsel iPhone 6 dan iPhone 6 Plus tidak cukup kuat untuk menjalankan teknologi kecerdasan buatan yang menjadi otak utama dari Siri Shortcut.
Saudara iPhone 6 dan iPhone 6 Plus, yakni iPhone 5s, juga akan mengalami nasib yang sama. Ponsel itu tidak akan mendukung Siri Shortcut di sistem operasi iOS 12. [BA/HBS]
Sumber: MacRumors
Komentar ditutup.