Facebook “Lempar Handuk” untuk Proyek Drone Internet

Telset.id,Jakarta – Facebook punya ambisi besar untuk memancarkan sinyal internet ke daerah terpencil di dunia dengan menggunakan drone Internet. Namun nyatanya, ambisi itu layu sebelum berkembang, karena Facebook telah memutuskan untuk tidak melanjutkan proyek ambisius itu.

Raksasa jejaring sosial itu telah mengkonfirmasi rencana penutupan proyek Aquila, yang pertama kali diumumkan pada tahun 2014, termasuk menutup fasilitas proyek di Bridgwater, Inggris.

Seperti yang Telset.id kutip dari Metro, Facebook memilih untuk bekerjasama dengan perusahaan lain, seperti Airbus untuk menghubungkan lebih banyak orang ke internet.

“Sangat menyenangkan melihat perusahaan terkemuka di industri kedirgantaraan mulai berinvestasi dalam teknologi ini juga, termasuk desain dan konstruksi pesawat baru,” kata Yael Maguire dalam postingannya di blog Facebook.

Dengan adanya perusahaan yang sedang mengembangkan teknologi untuk tujuan yang sama, Facebook memilih menghentikan rencana untuk merancang dan membangun drone sendiri.

Baca juga: Facebook Siap Uji Coba “Drone Internet”

Facebook memilih bekerjasama dengan perusahaan lain untuk mengembangkan teknologi yang memungkinkan untuk memancarkan sinyal internet ke bagian-bagian wilayah terpencil dunia.

“Dengan perkembangan ini, kami memutuskan untuk tidak mendesain atau membangun pesawat kami sendiri lebih lama lagi, dan menutup fasilitas kami di Bridgwater,” tulisnya.

Sementara itu, perusahaan teknologi raksasa, Google juga telah menguji kemampuannya sendiri dan mengembangkan teknologi konektivitas internet pada ketinggian, menggunakan balon.

Proyek ini diberi nama Project Loon, dan dibuat oleh perusahaan X Labs, begin dari proyek eksperimental yang dilakukan perusahaan induk Google, Alphabet.

Baca juga: Google Terbangkan Drone Sebar Internet 5G

Menurut perusahaan, balon-balon tersebut telah digunakan untuk menyediakan koneksi internet ke ribuan orang di Peru yang terlantar akibat banjir pada tahun 2017. Selain itu juga bagi warga di Puerto Rico yang terkena dampak Badai Maria. [BA/HBS]

Sumber: Metro.co.uk

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI