Telset.id, Jakarta- Ketika pesawat sedang menjelajah di ketinggian ribuan meter di udara, satu hal yang kita suka adalah melihat pemandangan dari jendela pesawat. Namun keasyikan ini nampaknya akan tidak lagi bisa Anda nikmati pada pesawat-pesawat di masa depan. Kenapa?
Baru-baru ini perusahaan penerbangan komersil Emirates mengumumkan rencana mereka untuk meluncurkan pesawat tanpa jendela. Dihilangkannya jendela ini katanya agar membuat pesawat lebih ringan dan lebih cepat.
Sebagai gantinya, mereka berencana akan melengkapi kabin kelas utama dengan kamera serat optik yang memancarkan gambar dari luar jendela. Ini hanya akan memungkinkan penumpang melihat gambar di luar jendela, bukan pemandangan spektakuler.
“Kualitas gambar sangat bagus, lebih baik daripada dengan mata alami (melihat langsung dari jendela),” kata Sir Tim Clark, Presiden Emirates, kepada BBC.
Ia menuturkan, pesawat Emirates generasi terbaru dapat dibuat tanpa jendela dengan teknologi mutakhir, sehingga membuat pesawat lebih ringan saat terbang.
“Pesawatnya menjadi lebih ringan, sehingga bisa terbang lebih cepat. Mereka akan membakar bahan bakar jauh lebih sedikit dan terbang lebih tinggi,” katanya, seperti dikutip Telset.id dari Metro.
Jendela virtual ini dapat ditemukan di kabin kelas utama pesawat Boeing 777-300ER terbaru milik Emirates. Mr Clark mengklaim layar pengganti jendela menampilkan gambar lebih baik daripada mata telanjang, dan berharap ini akan menjadi masa depan transportasi udara.
Namun rencana itu tidak datang tanpa masalah keamanan. Pakar keamanan penerbangan, Profesor Graham Braithwaite dari Cranfield University mengatakan, awak kabin harus bisa melihat keluar jika ada keadaan darurat.
Baca juga: Upss! Gara-gara Bau Badan, Pesawat Mendarat Darurat
Tapi kekhawatiran itu dibantah oleh pihak regulator penerbangan atau Badan Keselamatan Penerbangan Eropa. Mereka mengatakan, tidak ada masalah dengan rencana itu (pesawat tanpa jendela).
“Kami tidak melihat tantangan khusus yang tidak dapat diatasi untuk memastikan tingkat keselamatan setara dengan salah satu pesawat yang dilengkapi dengan jendela kabin,” kata mereka. [BA/HBS]
Sumber: Metro.co.uk