Google Serius Masuk Dunia Kesehatan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Google semakin menunjukkan keseriusan mereka untuk merambah dunia kesehatan. Hal ini ditunjukkan dengan digaetnya sebuah startup yang bisa mengubah ponsel pintar menjadi perangkat medis.

Adalah Senosis Health yang memiliki sebuah aplikasi yang dapat menggunakan sensor yang ada di ponsel pintar untuk mendeteksi kesehatan dari para penggunanya.

Mengutip dari laman Ubergizmo, salah satu fungsi dari Senosis adalah untuk memonitor kesehatan paru-paru. Selain itu, ia juga bisa digunakan untuk menghitung jumlah hemoglobin.

Semua ini dilakukan dengan memanfaatkan berbagai fungsi pada ponsel pintar, seperti akselerometer, mikrofon, flash dan kamera. Misalnya, untuk menghitung hemoglobin, aplikasi Senosis akan menggunakan flash pada ponsel untuk menyinari jari pengguna.

Namun, pihak Google sendiri tidak hanya akan menggunakan aplikasi dari startup tersebut sampai di situ saja. Mereka berencana untuk membawa aplikasi ini ke level berikutnya dengan menyematkan Artificial Intelligence (AI) kedalam sistem ini.

Google menggunakan AI dan pembelajaran mesin untuk menciptakan berbagai alat untuk profesional kesehatan. Sekarang, dalam bidang kesehatan, fokus utama Google adalah pada bidang oftalmologi dan patologi digital. [NC/MS]

SourceUbergizmo
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI