Pengguna Internet Dunia Tembus Angka 3,8 Miliar

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Tak dapat dipungkiri lagi jika internet menjadi sebuah kebutuhan penting bagi masyarakat modern seperti saat ini. Bahkan menurut data terbaru yang dikeluarkan oleh We Are Social, — sebuah lembaga survei mengenai internet — di kuartal ketiga 2017, pengguna internet dunia sudah menembus angka 3,8 miliar pengguna.

Jika dibandingkan dengan jumlah penduduk dunia yang mencapai angka 7,5 miliar orang, ini berarti lebih dari setengah penduduk dunia sudah mendapatkan akses internet. Sungguh jumlah yang fantastis!

Jumlah pengguna internet dunia ini dirasa meningkat cukup drastis. Jika dibandingkan dengan pengguna internet dunia pada April lalu, jumlah tersebut meningkat sekitar 0,2 persen atau ada penambahan sekitar 8 juta pelanggan internet baru di seluruh dunia.

Untuk platform pengaksesan internet sendiri, jumlah terbesar datang dari perangkat mobile dengan total penggunaan 51 persen. Jumlah ini meningkat sekitar 21 persen jika dibandingkan pada April 2017.

Pengguna terbesar kedua diraih para pengguna laptop dan komputer dengan total penggunaan sekitar 41 persen. Jumlah ini menurun sekitar 18 persen jika dibandingkan pada April 2017

Sisanya, 5 persen pengguna datang dari perangkat tablet dan sekitar 0,14 persen datang dari perangkat lain seperti konsol game dan lainnya.

Namun demikian, masalah penetrasi internet di seluruh dunia masih mengalami banyak kendala. Contohnya adalah tidak adanya infrastruktur yang mumpuni, toporgafi sebuah negara, besarnya biaya akses yang relatif terhadap pendapatan, serta kendala lainnya.

Oleh karena itu, harus ada usaha yang lebih untuk bisa mengatasi kesenjangan dar penyebaran internet di seluruh dunia. [NC/MS]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI