Review Samsung Galaxy S8+ : More Size And More Power

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT
Table of contents

Performa

Untuk Anda yang tinggal di Asia khususnya Indonesia Samsung hanya menjual Galaxy S8+ versi Exynos 8895. Kami akui kenyamanan saat menggunakan Galaxy S8+ ini begitu terasa, kami sih! Maklum saja pasalnya ini salah satu ponsel tercepat jika dibandingkan LG G6 atau Google Pixel, keduanya hanya menggunakan SD 821 yang sedikit lebih tua.

Apa yang ditawarkan chip baru ini adalah pemrosesan 10nm yang cukup efisien, yang dapat memperpanjang umur baterai dan mendukung kecepatan LTE. ada juga manfaat untuk fitur tambahan Samsung Dex.

RAM 4GB hadir sebagai standar penyimpanan, dan 64GB sebagai penyimpanan internal. Tapi Anda juga bisa menambahkannya dengan karu MicroSD. Galaxy S8+ juga sudah menggunakan koneksi bluetooth 5.0.

Game “Injustice 2” dan aplikasi semuanya berjalan dengan lancar tanpa hambatan dan sistem operasi sangat beragam, sesuatu yang menjadi kelebihan Galaxy S8+.  Kami tidak mengalami leg saat menggunakan mode multiwindow untuk mengobrol dengan teman saat streaming video di YouTube.

Dalam benchmark AnTuTu – yang jauh lebih umum, menguji segala hal mulai dari game 3D hingga RAM – skor S8+ 171,472 adalah salah satu yang terbaik. Khususnya, skor 71,710 dalam tes game 3D meletakkannya di atas iPhone 7 Plus, yang mencetak angka 60.000.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI