Review Asus ROG Strix GL10CS: Pas Buat Gamers “Budget Cekak”

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Performa

Asus ROG Strix GL10CS

Harga yang murah atau terjangkau, belum tentu memberikan spesifikasi yang pas-pasan. ROG Strix GL10CS buktinya, PC ini menyuguhkan dapur pacu yang terbilang bertenaga.

PC gaming tersebut ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-9400 hexa-core (9M, up to 4.1 GHz). Dikombinasikan dengan RAM 8GB DDR4 yang bisa di-upgrade berkat adanya dua slot DIMM tambahan, memori penyimpanan 1TB HDD yang bisa diperluas menggunakan slot SSD NVMe x4, dan last but not least, GPU Nvidia GeForce GTX 1050 2GB GDDR5.

Lantas, apakah spesifikasi tadi dapat mendukung aktifitas gaming para gamers sampai pekerjaan para kreator konten? Well, kami menggunakan empat aplikasi benchmark untuk mengetahui kinerja PC gaming ini secara keseluruhan.

Ke empat aplikasi tadi adalah, Cinebench R15, 3DMark, PCMark, dan CrystalDiskMark. Berikut rincian grafik dan screenshot hasil benchmark yang kami lakukan:

Membahas CrystalDiskMark terlebih dahulu. Aplikasi ini berguna untuk menguji kemampuan dari HDD dan SSD. Ada beberapa tahapan pengujian, seperti besaran file sampai lokasi drive yang akan dites kemampuannya. 

{Baca juga: Kumpulan Cheat GTA San Andreas PC dan PS2 Lengkap}

Berdasarkan hasil benchmark, ROG Strix GL10CS mampu memproses data berukuran besar dengan kecepatan yang lumayan baik. Itu berarti, PC gaming tersebut memungkinkan game untuk tidak berjalan dengan loading yang lama, dan untuk para kreator konten, proses loading aplikasi, pemindahan data pekerjaan, dan rendering akan lebih cepat.

Review Asus ROG Strix GL10CS

Sedangkan untuk PCMark, hasil benchmark yang cukup tinggi membuat PC ini pun cocok digunakan untuk bekerja sehari-hari. Mempersiapkan slide presentasi, menghitung dan membuat grafik rumit di Microsoft Excel, mengetik banyak dokumen di Microsoft Word, dan pekerjaan lainnya bisa dijalankan dengan maksimal.

Untuk Cinebench R15 dan 3DMark, ROG Strix GL10CS terbilang dapat menjalankan proses berat, termasuk game dengan grafis tinggi (PUBG sampai Fortnite) hingga rendering video beresolusi Full HD (1080p @60 fps di Adobe Premiere).

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI