Retak, Ada Apa dengan Foto Telur Pemecah Rekor Instagram?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Setelah foto sebutir telur yang diunggahnya berhasil memecah rekor like di Instagram – dengan mendapat setidaknya 52 juta tanda jempol dari pengguna, akun world_record_egg kembali menjadi sorotan lewat sebuah foto lainnya. Kali ini, giliran foto telur dalam keadaan cangkang retak yang diunggahnya.

Keputusan akun world_record_egg untuk mengunggah foto telur dalam keadaan cangkang retak ini bukan tanpa alasan. Dilansir Telset.id dari CTVNews, telur bernama Eugene ini ditampilkan retak karena ada tekanan publik setelah menjadi terkenal. Sebuah pesan diselipkan dalam foto supaya orang-orang yang merasakan hal serupa segera mencari bantuan.

“Fiuh! Sekarang rasanya sungguh lega. Kalau kamu juga merasa tertekan, segera kunjungi talkingegg.info untuk mencari tahu lebih lanjut. Ayo, daftar bersama-sama,” tulis akun world_record_egg di Instagram.

{Baca juga: Foto Telur di Instagram Kalahkan Postingan Kylie Jenner, Kok Bisa?}

Total, ada enam gambar telur Eugene yang diunggah dengan berbagai tingkat keretakan. Ketika tautan diklik, pengguna bakal dirujuk ke situs berisikan daftar layanan kesehatan jiwa di berbagai negara di dunia.

Pencipta akun, Chris Godfrey, mengaku awalnya tak ingin mempromosikan apa-apa dengan telur itu. Ia hanya berusaha mendapatkan banyak like. Ternyata, Eugene mendapat lebih dari 10 juta pengikut di halaman Instagram.

Sebelumnya diberitakan, sebuah foto telur ayam berukuran kecil dengan latar belakang warna putih polos berhasil menggeser jawara foto paling banyak disukai di Instagram milik Kylie Jenner. Berapa jumlah penyukanya?

{Baca juga: 10 Foto dengan Like Terbanyak di Instagram, Nomor 6 Mengejutkan!}

Akun world_record_egg mengunggah foto telur tersebut di Instagram pada 4 Januari 2019 lalu. Tujuannya memang untuk mengalahkan foto Jenner. Hasilnya, foto itu mendapat total 24,5 juta like di Instagram.

Dilansir The Verge, seperti dikutip Telset.id pada Rabu (16/1/2019), foto yang diunggah oleh Jenner hanya mengantongi 18 juta like. Akun resmi Instagram pun lantas memberi berbagai rekomendasi tentang akun telur. [SN/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI