Sial! Pria Ini Dipecat karena Pakai Email Kantor

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Peraturan setiap kantor untuk pekerjaannya memang berbeda-beda. Salah satunya adalah penggunaan alamat email kantor, yang sering kali dilarang digunakan untuk kebutuhan pribadi.

Hal inilah yang sedang dialami seorang pekerja asal Rumania yang bernama Bogdan Barbulescu. Dia terpaksa harus menerimana kenyataan dipecat dari pekerjaannya karena menggunakan e-mail kantor untuk urusan pribadi.

[Baca juga: Ini Rahasia Dibalik Pintarnya Video Rekomendasi YouTube]

Melansir dari laman The Next Web, merasa dirugikan, Bogdan akhirnya membawa kasus ini ke meja hijau. Dia mendaftarkan pengaduan terhadap perlakukan perusahaan kepada dirinya ke Pengadilan HAM di Eropa.

Setelah melakukan beberapa kali persidangan, pengadilan pada akhirnya memutuskan untuk memenangkan kasus Bogdan. Alasannya, perusahaan dimana dia pernah bekerja tersebut tidak memberikan pemberitahuan lengkap atas peraturan tersebut.

Pengadilan mendukung Bogdan karena secara hukum, belum ada aturan yang betul-betul mendukung tindakan yang dilakukan atasannya. Meskipun sang atasan hanya mematuhi aturan perusahaan.

[Baca juga: 3 Hal yang akan Berubah Setelah ‘Kelahiran’ iPhone 8]

Menurut pakar legal, James Froud, peraturan yang dibuat oleh perusahaan memang membolehkan membatasi penggunaan properti kantor kepada setiap karyawan. Akan tetapi, perusahaan tetap harus memberikan ruang pribadi bagi setiap karyawannya.

Bogdan mengaku, dia sudah membaca dan menandatangani isi perjanjian kerja saat pertama kali bekerja di perusahaan tersebut. Namun dirinya tidak mengetahui jika aktivitas email miliknya juga di pantau perusahaan.

Kasus ini dimulai saat atasan Bogdan melayangkan surat pemecatan dirinya disertai dengan bukti salinan e-mail pribadinya. Sontak saja, dia merasa kaget dan sadar jika dirinya di mata-matai oleh perusahaan. [NC/HBS]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI