Note 8 Jadi Smartphone Dengan Kamera OIS Terbaik di 2017

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Sepanjang tahun 2017 ini, berbagai vendor tengah memperbaiki kualitas kamera di perangkat smartphone mereka. Berbagai cara telah mereka lakukan untuk mendapatkan hasil foto maupun video, dari perangkat masing-masing.

Salah satunya adalah dengan membenamkan teknologi Optical Image Stabilitation (OIS) di dalam teknologi kamera mereka. Di tahun ini, ada empat vendor kenamaan yang memasukkan teknologi ini di perangkat flagship mereka.

[Baca Juga : Galaxy Note 8: Bukan Sekadar Dual Camera]

Keempat vendor tersebut adalah Samsung dengan Galaxy Note 8 mereka, Apple dengan iPhone X, Huawei dengan Mate 10 Pro, serta Google melalui Pixel 2. Namun, siapa yang memiliki kemampuan yang paling baik, terutama saat mengambil gambar?

Dalam sebuah unggahan yang dilakukan oleh @Evan Rodgers di akun twitter pribadinya, dia membandingkan keempat perangkat tersebut.

Di unggahan tersebut, pegawai dari Engadget tersebut mengatakan bahwa Note 8 memiliki getara yang paling minim diantara yang lainnya.

[Baca Juga : Galaxy X Ternyata Bukan Smartphone Lipat Samsung?]

Selain itu, dalam sebuah video tes lainnya yang dilakukan oleh Evan, terlihat bahwa Note 8 memiliki kestabilan paling baik saat merekam video 4K, dalam keadaan berjalan. Sedangkan Huawei Mate 10 Pro memiliki kestabilan paling buruk.

So, bagi Anda yang penasaran dengan hasil video pengetesan yang dilakukan Evan, silahkan simak videonya berikut ini. [NC/MS

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI