Telset.id, Jakarta – Pamor Liga Primer Inggris ternyata terus menarik minat perusahaan teknologi. Kabar terbaru, Facebook sedang berupaya mendapatkan hak siar liga Inggris untuk disiarkan secara streaming di platform.
Menurut Ubergizmo, Senin (2/7/2018), Facebook mengincar kontrak eksklusif selama tiga tahun. Lewat aksi itu, tampaknya Facebook ingin memperluas platform sebagai wadah bagi para penggemar olahraga, khususnya sepak bola.
Kalau sukses mendapatkan hak siar Liga Primer Inggris, Facebook akan bersanding dengan perusahaan media BeIN Sport yang berbasis di Qatar. Meski demikian, hak siar yang diincar oleh Facebook lebih untuk negara-negara kelas dua.
Informasi terbaru menyebut, Facebook sedang berupaya mengantongi lisensi hak siar Liga Primer Inggris untuk disiarkan di negara-negara di kawasan Asia Tenggara, antara lain meliputi Thailand, Laos, Kamboja, dan Vietnam.
Baca juga: Facebook Bikin Avatar yang Bisa Ikuti Gerakan Musik
Sebelumnya dikabarkan, untuk kali pertama, Amazon.com memenangkan hak siar pertandingan Liga Primer Inggris. Menurut CNBC, Amazon akan menyediakan akses layanan Prime Video kepada para pelanggan dengan jumlah 20 pertandingan per musim.
Amazon.com telah berhasil mengamankan satu dari dua paket domestik Liga Primer Inggris yang tersisa. Paket tersebut berlaku selama tiga tahun, terhitung mulai musim 2019/20. Pihak Liga Premier Inggris mengatakan, selain Amazon.com, hak siar lainnya dipegang oleh BT Group.
Baca juga: Facebook Pakai Mesin Pembelajaran untuk Deteksi Hoaks
“Liga Premier Inggris adalah liga sepak bola yang paling banyak ditonton di dunia. Kami menjamin para pelanggan Prime Video bisa menyaksikan setiap pertandingan, termasuk tim-tim unggulan,” kata Jay Marine, wakil presiden Prime Video untuk kawasan Eropa. [SN/HBS]
Sumber: Ubergizmo