Point Blank
Point Blank merupakan salah satu game first person shooter (FPS) yang paling banyak dimainkan oleh gamer di Indonesia. Game yang dibawa oleh Garena ke Indonesia ini memiliki tipe permainan cepat, dengan satu ronde yang biasanya tefokus untuk membunuh terbanyak atau membunuh seluruh tim lawan.
Namun dikarenakan permainan fase cepat inilah yang terkadang membuat para gamer keasyikan sehingga membuat mereka lupa makan dan tidur. Selain itu, game ini juga memiliki banyak tipe variasi senjata dan peta yang banyak, membuat gamer tidak bosan untuk memainkan game ini.
Untuk pemain sendiri, biasanya game ini dimainkan oleh kalangan usia antara SD hingga SMA.