Bikin Panik, Bocah Ini Masuk Mesin Cuci yang Mulai Berputar

Telset.id, Jakarta – Dilema bagi setiap orang tua adalah ketika anak-anaknya mulai menunjukkan minatnya terhadap sesuatu. Di satu sisi menyenangkan – karena artinya sang anak mulai beranjak besar, di sisi lain bisa juga menjadi momen-momen yang menangkan. Nah, apa yang dialami pasangan Lindsey dan Alan Mclver mungkin bisa menjadi contohnya.

Ini bermula ketika kedua anaknya menaruh rasa ingin tahu pada mesin cuci. Alih-laih membantu sang Ibu mencuci pakaian, si bungsu bernama Kloe (3 tahun) malah harus terperangkap di dalam mesin cuci yang berputar.

Beruntung, Jace, sang kakak (4 tahun) yang ketakutan menjerit sekeras-kerasnya. Lindsey dan suaminya pun tahu kalau anak perempuannya masuk ke dalam mesin cuci.

Dalam postingan Facebook-nya, seperti dilansir Digitaltrends, Rabu (18/07/2018), Lindsey menjelaskan bagaimana anaknya terkunci di dalam mesin cuci yang mulai mengisi air dan berputar.

“Saya memposting ini karena saya dapat dengan jujur ​​mengatakan bahwa kami tidak menyadari bahaya dari mesin ini,” tulis Lindsey. “Kami terus-menerus terkejut dengan cara-cara baru dan inventif yang ditemukan anak-anak kami untuk mencoba sesuatu. Dan ini benar-benar sesuatu yang baru.”

I’ve been hesitant to write this post. First, because of the inevitable online mom-shaming that is bound to ensue; and…

Posted by Lindsey McIver on Wednesday, July 11, 2018

 

McIvers sendiri sebenarnya bukannya tidak memahami bahaya yang mungkin dialami anak-anaknya. Karenanya, saat membeli mesin cuci baru ini mereka menyuruh ketiga anaknya untuk menjauh, dan memperingatkan mereka tentang potensi bahayanya. Tetapi apa daya, rasa ingin tahu kakak beradik ini sepertinya lebih besar ketimbang keinginannya untuk mematuhi instruksi sang orang tua.

Lindsey mengatakan kepada The Washington Post bahwa dia yakin putrinya pasti naik, dan putranya kemudian menutup pintu, menekan tombol acak dan entah bagaimana akhirnya sampai memulai siklus pencucian. Duh…duh…

Sumber: Digital Trends

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI