Tim Cook Komentari Kasus Facebook, Apa Katanya?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Bos Apple, Tim Cook ikut memberikan komentarnya tentang skandal bocornya data 50 juta pengguna Facebook yang digunakan Cambridge Analytica untuk memenangkan Donald Trump pada pemilihan Presiden Amerika Serikat. Apa katanya?

Cook menegaskan perlu dibuat sebuah peraturan yang dapat melindungi data pengguna. Dia meminta adanya peraturan yang dibuat sebaik mungkin yang mampu melindungi data pengguna.

Hal tersebut karena dirinya merasa khawatir dengan orang-orang atau pengguna awam yang dengan begitu saja menyerahkan data pribadi mereka tanpa sepenuhnya tahu apakah data mereka benar-benar aman atau tidak.

“Kami khawatir selama beberapa tahun bahwa orang-orang di banyak negara menyerahkan data tanpa mengetahui apa yang mereka lakukan,” kata Cook saat menghadiri acara China Development Forum di Beijing, seperti dikutip dari PhoneArena, Minggu (25/03/2018).

Baca juga: Ingin Facebook-an Tanpa Berbagi Data Sensitif? Begini Caranya

Ia juga menyatakan bahwa kekhawatirannya selama ini berkali-kali menjadi kenyataan. Banyak pengguna yang akhirnya tersinggung atau merasa tak terima dengan apa yang sebenarnya mereka lakukan tanpa sadar yakni dengan memberikan data pribadi lewat media sosial.

“Bahwa suatu haru sesuatu akan terjadi dan orang-orang akan menjadi luar biasa tersinggung dengan apa yang telah mereka lakukan tanpa sadar. Sayangnya, prediksi itu telah menjadi kenyataan lebih dari sekali,” ucapnya.

Lebih jaug dia menjelaskan, bahwa data-data pribadi pengguna yang nantinya dapat digunakan untuk membangun sebuah profil psikologis mereka sendiri, dan digunakan oleh pihak untuk kepentingan berbagai hal, termasuk politik seharusnya tidak dapat dibaca atau diakses.

Seperti diketahui, data 50 juta pengguna Facebook yang digunakan Cambridge Analytica dimanfaatkan untuk mengetahui profil psikologis atau ciri-ciri kepribadian para pengguna, termasuk partai politik apa yang mereka dukung.

“Kemampuan siapapun yang dapat mengetahui apa yang telah Anda cari selama bertahun-tahun, siapa kontak Anda, siapa yang mereka hubungi, hal-hal yang disukai dan tidak disukai, dan setiap detail dari hidup Anda, dari sudut pandang saya seharusnya tidak ada,” jelasnya. (FHP/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI