Xsight, Cara Cerdas Berbisnis di Era Digital

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Teknologi telah mengubah proses pengambilan keputusan menjadi sangat bergantung pada hasil data dan analisa dibandingkan naluri, sehingga kemampuan pengolahan data menjadi informasi dan insight yang cerdas sangat dibutuhkan guna mendukung pengambilan keputusan bisnis.

layanan Xsight mampu memberikan layanan terbaik sesuai kebutuhan pelanggan. Didukung oleh jaringan, jangkauan dan keamanan data Telkom Group, potensi pemanfaatan data analitik dan API di Xsight tidak terbatas.

“Sebagai pemimpin di industri telekomunikasi di Indonesia yang memiliki keahlian di bidang teknologi, Xsight menjadi mitra paling terpercaya untuk bisnis Anda. Xsight sebagai digital self-service portal menawarkan akses untuk penggunaan Layanan Analitik Big Data dan API Telkom guna mendukung bisnis menghadapi tantangan di era digital,” ungkap Widi Nugroho, Direktur Utama Metranet.

Lebih lanjut Widi mengatakan, Telkom berkembang bersama dengan semangat memberikan pelayanan terbaik untuk para pelanggan. Dengan pengalaman bertahun-tahun, Telkom mampu menyajikan data dan analitik terpercaya guna membaca pasar Indonesia. Xsight membantu pemilik bisnis untuk mempercepat masuk ke pasar secara efisien dengan menyediakan smart insight dari analisis Big Data Telkom. Membuka potensi bisnis lebih luas,” lanjutnya.

Layanan Xsight terbagi menjadi 2 layanan, yaitu : API dan Big Data Analytics. Saat ini tersedia  14 API dengan fitur yang beragam seperti API SMS OTP yang digunakan untuk memverifikasi data seseorang via SMS atau ada  juga  API SMS Notification yang berguna untuk mengirimkan informasi langsung pada ponsel pelanggan.

API-API yang ada di xsight bersifat siap pakai sehingga para developer aplikadi dan start-up dapat menggunakannya guna memaksimalkan inovasi teknology yang sedang dibangun. Untuk layanan Big Data Analytics, Xsight menawarkan 3 produk yaitu, Risk Scoring, Media Rating dan SKALA yang meyediakan smart insight bagi para pemilik bisnis dalam mengambil keputusan lebih efisien dan tepat guna, membuka potensi lebih luas.

Produk yang dikelola oleh anak perusahaan Telkom, Metranet, ini diperkenalkan pada event DigiSummit 2017 yang diselenggarakan pada 22-23 November 2017 kemarin di Jakarta. DigiSummit adalah sebuah acara tahunan untuk memperkenalkan produk teknologi digital terbaru dari TelkomGroup dimana pada acara ini dilaksanakan juga sharing knowledge oleh mitra dan perusahaan konsultan terbaik yang berkolaborasi bersama TelkomGroup. (MS)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI