Uber Target, Huawei akan Buka 15.000 Toko Baru

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Huawei telah mencanangkan target penjualan yang cukup fantastis di tahun 2016, yakni menjual 140 juta unit. Untuk mewujudkan ambisi besarnya itu, pabrikan asal China ini berencana akan membuka 15.000 toko retail baru di seluruh dunia.

Penjualan smartphone Huawei memang tergolong bagus. Setelah menutup tahun lalu dengan berhasil menjual 108 juta unit, di tahun ini Huawei menargetkan angka penjualan yang lebih fantastis, yakni 140 juta unit.

Meski nampak target yang dicanangkan sangat tingggi, namun sebenarnya angka tersebut cukup realistis untuk bisa dicapai. Pada laporan keuangannya di paruh pertama 2016, penjualan smartphone Huawei mengalami peningkatan sebesar 40%.

Jika perhitungan Huawei sama dengan perkiraan peningkatan pengiriman barang sekitar 30%, maka bukan sesuatu yang mustahil untuk mewujudkan target penjualan 140 juta smartphone.

“Kami optimistis dan percaya diri untuk mencapai target pengiriman 140 juta unit smartphone di tahun ini. Jumlah toko kami saat ini jauh dari mencukupi (untuk memenuhi target Huawei). Kami akan membuka lebih banyak toko resmi di berbagai penjuru dunia,” Richard Yu Chengdong, salah satu petinggi Huawei.

[Baca juga: Ganggu Apple, Huawei Gelar Acara 1 September]

Sebagai informasi, hingga 31 Mei 2016, Huawei telah memiliki 35.000 toko resmi di seluruh dunia. 11.000 di antaranya berada di Tiongkok, 6.500 toko di Asia, 6.200 toko di Eropa, dan 1.500 toko lainnya ada di Amerika Selatan. [HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI