Trump: Tim Cook Janji Bangun 3 Pabrik Besar di AS

Telset.id, Jakarta – Rupanya perilaku “ngotot” Presiden Amerika ke-45, Donald Trump ke Apple karena mereka membangun pabrik dan merekrut para karyawan di luar Amerika berbuah hasil.

Dilansir dari phoneArena, akhirnya Trump mendapat kepastian dari CEO Apple, Tim Cook, bahwa perusahaan yang dibangun Steve Jobs itu akan membangun pabrik besar di Amerika. Trump mengatakan dalam sebuah wawancara jika dirinya telah dibeitahu oleh bos Apple tersebut perihal rencananya membangun tiga pabrik besar.

[Baca Juga: Ketika Zuckerberg dan Trump Bersaing di Pilpres 2020, Siapa yang Menang?]

“Saya berbicara dengan Cook, dia berjanji kepada saya akan ada tiga pabrik, big, big, big. Saya katakan, Tim jika Anda tidak segera membangun pabrik tersebut di negeri ini, saya tidak akan menganggap pemerintahan saya sukses secara ekonomi,” katanya.

Hal itu tentu menjadi sesuatu yang menggembirakan bagi Trump karena saat resmi terpilih menjadi presiden baru Negeri Paman Sam itu, Trump sangat menginginkan Apple membangun pabrik terbaiknya di Amerika dan jika bisa lebih besar daripada di China.

[Baca Juga: Donald Trump akan Sambangi Foxconn, Ada Apa?]

“Bahkan jika hanya satu kaki lebih besar dari beberapa pabrik di China,” ucapnya.

Donald Trump sendiri tidak memberikan informasi spesifik mengenai tiga pabrik yang akan dibangun Apple, seperti tempatnya dan juga produk yang akan dihasilkan. Tapi menurut kabar, pabrik yang berada di Amerika kemungkinan akan membuat model Mac, sedangkan untuk iPhone dan iPad akan tetap dibuat di China tepatnya oleh Foxconn dan Pegatron. [FHP/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI