Operator Harus Punya Layanan Validasi Data

Telset.id, Jakarta – Ketika diberlakukannya program registrasi ulang kartu SIM prabayar dengan memakai Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor Kartu Keluarga (KK), banyak masyarakat yang merasa khawatir jika kedua nomor penting itu disalahgunakan oleh pihak-pihak yang tak berwenang.

Namun menurut Direktur Jenderal PPI Kemenkominfo, Ahmad M. Ramli, masyarakat jangan terlalu merasa khawatir, karena tak lama lagi para operator akan memiliki layanan khusus validasi data untuk mengetahui apakah nomor NIK dan KK mereka digunakan oleh orang lain atau tidak.

“Paling lambat 20 November 2017, semua operator seluler akan menyediakan fitur cek nomor. Nantinya para pelanggan bisa mengetahui ada berapa nomor kartu SIM prabayar yang menggunakan NIK dan KK mereka,” ujar Ramli di Jakarta, Selasa (7/11/2017).

Selain layanan khusus untuk melakukan validasi data registrasi, Ramli juga menjelaskan pada tanggal yang sama akan diberlakukan juga layanan khusus yang ada di gerai-gerai operator untuk melakukan Unreg nomor yang tidak valid dengan NIK dan KK yang telah didaftarkan.

Layanan Khusus Validasi Data
(Foto: Faisal Hadi Putra/Telset.id)

“Kirim SMS dengan format tertentu, pada saat yang sama akan ketahuan nomor yang menggunakan NIK dan KK. Jadi jika ada tiba-tiba nomor yang tidak dikenal, maka tinggal datang ke gerai dan minta di unreg,” jelas Ramli.

Lebih lanjut, jika para pelanggan memiliki nomor dengan operator yang berbeda untuk melakukan validasi data registrasi, hanya tinggal memanfaatkan website dari operator terkait untuk melakukannya.

“Saya gunakan operator A dan saya ingin mengecek operaot B, maka bisa mengeceknya di website operator B,” pungkasnya.

Dijelaskannya, fitur unreg hanya tersedia di gerai-gerai operator saja dan tidak diizinkan pengguna untuk melakukan sendiri, karena untuk mencegah orang-orang yang tidak bertanggung jawab menghapus nomor pengguna asli dari NIK dan KK mereka sendiri yang telah didaftarkan sebelumnya.

“Kita tidak akan menyediakan fitur unreg sendiri, jika disediakan salah-salah kita yang di-unreg oleh orang yang tidak benar tadi,” contohnya. (FHP/HBS)

 

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI