Mediatek Akan Rilis Chip Helio X30 di Awal Tahun 2017

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Mediatek Helio X30 dirumorkan akan hadir pada awal tahun 2017. Pesaing Mediatek yakni Qualcomm memang juga dikabarkan akan merilis Chip terbarunya yakni Qualcomm Snapdragon 821 dalam waktu dekat ini.

Tidak mau kalah dengan kompetitornya,  Mediatek Helio X30 adalah Chip Deca Core Tercepat Di Dunia jika nantinya sudah dirilis dipasaran.

Mediatek akan menggunakan Chip tersebut untuk dipakai oleh perusahaan smartphone yang ingin membuat sebuah smartphone flagship yang ramah untuk bermain game serta membuka banyak aplikasi.

Maka jangan heran jika nantinya smartphone yang menggunakan chip tersebut akan sangat mahal. Dari laporan yang didapatkan, Chip ini akan dibuat dengan teknologi 10nm. Yang perlu di garis bawahi adalah seri pendahulunya yakni Helio X25 dibuat dengan teknologi 20nm. Lalu untuk Snapdragon 820 menggunakan teknologi 14 nm.

Untuk jumlah core yang digunakan oleh Helio X30 ada 10 unit. Akan tetapi pihak Mediatek akan meningkatkan tingkat kecepatannya dalam jumlah yang besar. Chip ini akan memakai arsitektur Deca Core yang dibagi menjadi 3 buah cluster.

Untuk Cluster pertama digunakan untuk 4 core Cortex A53 yang berkecepatan 2.0 Ghz. Cluster kedua akan memiliki 4 buah core Cortex A53 berkecepatan 2.2 Ghz. Dan terakhir cluster 3 berisi 2 buah core Cortex A73 berkecepatan 2.8 Ghz. Lalu untuk bagian grafisnya, Chip ini menggunakan GPU Quad Core PowerVR 7XT. GPU ini bisa disamakan dengan GPU yang dipakai oleh Apple iPhone 6.

Tentunya dengan bekalan spesifikasi yang dibawanya. Banyak orang yang penasaran akan seperti apa performa dari Mediatek Helio X30 ini jika dipasangkan dengan smartphone buatan Samsung atau Xiaomi maupun vendor lainnya. (MS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI