iPhone Genap Berusia 10 Tahun

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – iPhone hari ini genap berusia 10 tahun. Ya, 10 tahun yang lalu, atau tepatnya tanggal 29 Juni 2007, Apple resmi melepas iPhone generasi pertama ke pasaran di Amerika Serikat. Tak ada yang pernah menyangka, setelah satu dasawarsa berlalu, iPhone telah banyak mengubah wajah industri smartphone dengan inovasi teknologinya yang fenomenal.

Apple tentu akan mencatat tanggal 29 Juni sebagai tonggak awal kesuksesan mereka di industri smartphone. Dalam sambutannya menyambut 10 tahun iPhone, CEO Apple Tim Cook mengatakan iPhone mempengaruhi perkembangan teknologi yang kini sangat masif. Cook menilai hadirnya iPhone membawa dampak yang besar bagi konsumen, pekerjaan, cara berkomunikasi dan hiburan.

Faktor-faktor itulah yang mamacu Apple untuk terus berinovasi menciptakan perangkat iPhone mutakhir dengan pembaruan yang lebih canggih agar dapat mengakomodir kebutuhan pasar yang kian luas.

Tak bisa dipungkiri, pernyataan Cook tersebut ada benarnya. Karena selam 10 tahun eksis di jagat teknologi, iPhone telah menjadi perangkat yang berhasil mengubah dunia. Salah satu perubahan utama yang dibawa iPhone adalah mengubah fungsi dasar sebuah ponsel yang awalnya hanya sebagai perangkat bertelepon.

Meski bukan yang pertama, namun harus diakui sejak kehadiran iPhone telah memicu berkembangnya smartphone. Perangkat pintar yang tak hanya untuk bertelepon dan SMS, tapi juga bisa untuk berinternet. Kini bahkan perangkat smartphone sudah bisa digunakan seperti layaknya komputer mini untuk mengirimkan e-mail, akses sosial media, hingga bermain game.

iPhone pertama kali diperkenalkan oleh pendiri sekaligus CEO Apple, Steve Jobs, di ajang tahunan MacWorld pada 9 Januari 2007. Meski begitu, iPhone generasi pertama ini baru resmi dijual ke pasar Amerika Serikat pada tanggal 29 Juni. Itu sebabnya, banyak orang memilih tanggal tersebut sebagai hari kelahiran iPhone.

Saat pertama kali memperkenalkan iPhone di atas panggung, Jobs mengatakan bahwa iPhone akan menemukan kembali arti sebuah telepon. Pernyataan Jobs ini langsung disambut tepuk tangan pengunjung yang hadir di konferensi MacWorld di San Francisco, California, AS.

Meski saat itu kedengarannya seperti sesumbar yang “lebay”, tapi nyatanya apa yang dikatakan Jobs kini menjadi kenyataan. Ya, seperti yang Anda tahu, iPhone kini menjadi ponsel pintar yang dapat digunakan untuk menelpon, teknoneksi ke internet, bermain game, dan juga mendengarkan musik.

Jobs mendeskripsikan iPhone sebagai produk three-in-one, yakni menjadi sebuah iPod (pemutar musik) dengan layar sentuh, telepon mobile yang revolusioner, dan perangkat internet penggebrak.

Pengunjung semakin antusias ketika Jobs memperlihatkan cara navigasi yang sangat berbeda saat itu yang belum mengenal teknologi ‘touchscren’. Legenda Apple ini memamerkan cara membuka iPhone dengan menggeserkan jari dari kiri ke kanan, lalu menggulirkan layar dengan cara menyapu jari dari atas ke bawah. Melihat hal itu, penonton langsung bersorak gembira dan penuh kekaguman.

iPhone 8

Ada yang menarik saat Tim Cook menuliskan pesan dalam rangka menyambut 10 tahun iPhone. Dalam tulisannya, dia sedikit membocorkan bahwa iPhone yang dirilis tahun ini adalah iPhone yang terbaik.

“iPhone adalah bagian penting dari Apple dan juga konsumen. iPhone telah menjadi standar untuk mobile computing di dekade pertamanya, dan kita baru saja mulai. Yang terbaik akan datang, tunggu saja,” tulis Cook dalam pernyataan resminya.

Banyak sumber menyebutkan, iPhone yang dirilis tahun ini tak lain adalah iPhone 8. iPhone generasi kedelapan itu disebut-sebut akan kembali hadir dengan elemen iPhone klasik yang diidam-idamkan konsumen.

Tak hanya itu, akan ada sejumlah pembaruan fitur baik pada desain dan performa yang bakal lebih unggul dari iPhone seri sebelumnya. Meski hingga kini belum banyak informasi tentang spesifikasinya. Semuanya masih sebatas rumor, namun rumor yang berkembang deras menyebutkan iPhone 8 akan mengusung desain edgeless display tanpa home button.

Selain itu, materialnya juga akan terbuat dari keramik, layarnya mengusung OLED, dan ia kelak akan mengusung fitur pengisian daya nirkabel atau wireless charging. Apakah semua rumor ini akan menjadi kenyataan? Kita tunggu saja nanti iPhone 8 diluncurkan pada September mendatang. [HBS]

 

Source9to5Mac

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI