Ini Uang yang Dikeluarkan per Hari untuk iPhone X

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Kita semua tahu jika iPhone X merupakan salah satu smartphone termahal saat ini. Apple melepas iPhone X dengan harga termurah USD 1000 atau sekitar Rp 13,5 jutaan untuk varian 64GB, dan yang termahal USD1150 atau sekitar Rp 15,5 jutaan untuk versi 256GB.

Dengan harga semahal itu, Apple berdalih memberikan pengguna iPhone X sesuatu yang spesial dibandingkan seri iPhone lainnya, termasuk duo iPhone 8. Sebut saja seperti desain borderless tanpa tombol Home hingga kehadiran TrueDepth Camera yang juga disematkan teknologi Face ID.

Nah beberapa waktu lalu kami telah mengungkap “harga asli” dari iPhone X yang hanya sekitar Rp 5,4 jutaan saja, kali ini tim Telset.id akan memberikan informasi harga iPhone X berdasarkan penggunaan per harinya.

[Baca juga: Ternyata Harga iPhone X Cuma Rp 5,4 Jutaan]

Mari kita mulai menghitungnya dengan asusmsi satu tahun itu terbagi menjadi 365 hari. Maka untuk iPhone X yang paling mahal dan paling banyak dicari adalah versi 256GB dengan harga Rp 15,5 juta, maka per harinya pengguna iPhone X telah mengeluarkan biaya USD3,14 atau sekitar Rp 42 ribuan.

Sedangkan jika kita asumsikan iPhone X 64GB, maka per harinya pengguna telah mengeluarkan biaya USD2,73 atau sekitar Rp 36 ribuan. Sebagai catatan, harga iPhone X yang akan dijual di Indonesia pasti lebih mahal dibanding harga untuk pasar Amerika dan Eropa yang kami sebutkan tadi.

Nah, apakah Anda rela mengeluarkan uang sebanyak itu untuk sebuah smartphone? Uang yang dikeluarkan itu belum termasuk kebutuhan lain seperti paket data, case pelindung dan lainnya? Bagaimana menurut Anda? Silahkan tulis komentarnya. (FHP/HBS)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI