“Hanya yang Inovatif Bisa Bertahan Hidup di Era Digital”

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Kemajuan teknologi yang mengarah ke dunia digital telah membuat persaingan di industri ini semakin tajam. Hanya yang terkuat dan paling inovatif yang akan bertahan hidup di dunia yang semakin digital pada saat ini.

Demikian menurut Kenneth Arredondo, President & General Manager, Asia Pasifik & Jepang (APJ), CA Technologies, dalam pidato pembukaan CA Technologies APJ Media & Analysts Summit.

Pesan yang sama juga disampaikan oleh para pembicara lain dan pakar industri pada konferensi regional ini. Mulai dari membayar tagihan, memantau kesehatan. sampai memesan tiket bioskop, hampir semuanya sekarang berada di ujung jari Anda.

Saat ini, aplikasi yang  terus berkembang memungkinkan transaksi berjalan lancar dan telah menjadi titik sentral kontak pelanggan dengan banyak perusahaan. Istilah dunia digital adalah apa yang disebut CA sebagai application economy.

Menyoroti keberadaan application economy di seluruh dunia terutama di APJ, Arredondo menjelaskan bagaimana organisasi harus fokus untuk menyesuaikan kecepatan inovasi dengan kecepatan disruption, dan memanfaatkan kesempatan untuk bertransformasi dan tumbuh sekalipun dalam masa sulit.

Sementara ketidakpastian ekonomi masih akan berlanjut di 2016, ada beberapa titik terang di APJ yang tidak dapat diabaikan.

Arredondo menunjukkan bagaimana kawasan APJ kemungkinan besar akan terus menjadi yang terdepan dalam pertumbuhan global, dengan penduduk lebih dari separuh populasi dunia dan jumlah penduduk usia muda yang besar.

“Dunia digital saat ini dibentuk oleh perpaduan berbagai teknologi revolusioner seperti komputasi awan, mobility, big data dan Internet of Things, yang membuat masa depan bahkan jauh lebih menarik,” kata kata Arredondo.

Lebih jauh Arredondo mengungkapkan, bahwa kesadaran tentang urgensi untuk mengadopsi transformasi digital sudah semakin meningkat, dan menjadi agenda pemerintah di berbagai negara dan para pemimpin bisnis, untuk membantu mereka melakukan transformasi dan berkembang dalam dunia yang terus menyesuaikan diri dengan realitas baru.

Dalam skenario bisnis yang kompleks saat ini, organisasi harus gesit, inovatif dan beroperasi secara meyakinkan. Hal ini merupakan beberapa aspek penting yang disoroti dalam konferensi.

Hal ini akan memungkinkan organisasi untuk melakukan inkubasi ide dengan cepat, menjadi yang pertama untuk memasarkan berbagai produk dan layanan baru, dan menyesuaikan operasional mereka dengan mudah ketika bisnis mereka tumbuh.

“Istilah disruptors bukan hanya mengenai perusahaan baru dan startup saja. Disruptors bisa juga terjadi saat perusahaan mencari cara baru untuk meningkatkan produktivitas,” tambahnya.

Menurutnya, evolusi digital telah terjadi, dan sejarah telah mengajarkan kita bahwa sangat penting bagi perusahaan untuk mengidentifikasi dan memanfaatkan gelombang inovasi berikutnya, atau resiko tertinggal karena kesempatan untuk dapat memanfaatkan kesempatan seperti ini menjadi semakin singkat.

“Industri yang telah menikmati dominasi pasar selama beberapa dekade perlu beradaptasi atau mati,” ujar Arredondo menegaskan. [MS/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI