Bosch Luncurkan Sensor Tekanan Udara untuk Drone

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Bosch Sensortec meluncurkan BMP380, sensor tekanan udara terkecil dan berkinerja terbaik yang berukuran kompak, yaitu hanya 2,0 x 2,0 x 0,75 mm³.

Sensor BMP380 ditujukan bagi pasar game yang sedang berkembang, olahraga, manajemen kesehatan, serta navigasi indoor dan outdoor.

Dengan mengukur tekanan udara, sensor memungkinkan drone, ponsel pintar, tablet, perangkat mobile, dan perangkat teknologi lainnya untuk dapat menentukan perubahan ketinggian secara akurat, pada lingkungan indoor maupun outdoor.

“Kami sangat gembira akan peluang yang dibuka oleh sensor ini, sehingga para perancang dapat semakin memajukan produk-produk mereka,” ujar Jeanne Forget, Vica President Global Marketing di Bosch Sensortec.

Lebih lanjut Jeanne menjelaskan, bahwa sensor BMP380 terbaru ini menawarkan fleksibilitas desain yang luar biasa, ditambah paket solusi tunggal yang dapat dengan mudah dipadukan dengan berbagai jenis aplikasi maupun perangkat yang sudah ada sebelumnya maupun yang akan datang.

Aplikasi khas untuk BMP380 termasuk stabilisasi ketinggian di drone, di mana informasi ketinggian digunakan untuk  meningkatkan stabilitas penerbangan dan akurasi pendaratan.

Kemampuan ini mempermudah pengemudian drone, sehingga membuat drone menjadi semakin diminati oleh lebih banyak pengguna. Sensor BMP380 juga secara signifikan dapat meningkatkan akurasi pengukuran pengeluaran kalori pada berbagai perangkat teknologi maupun perangkat mobile, seperti misalnya memastikan apakah seseorang sedang berjalan menaiki atau menuruni tangga, melalui aplikasi pelacakan langkah.

Terutama di lingkungan berbukit, kemampuan ini memungkinkan para pelari dan pesepeda untuk secara signifikan meningkatkan akurasi pemantauan kinerja mereka.

Pada ponsel pintar, tablet, dan perangkat teknologi lainnya, sensor ini memberikan tingkat ketelitian yang belum pernah ada sebelumnya pada navigasi indoor/outdoor serta aplikasi lokalisasi, yaitu dengan memanfaatkan data ketinggian untuk menentukan letak lantai pengguna dalam sebuah gedung, dan memperbesar akurasi GPS di luar ruangan. (MS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI