Sony Vaio Belum Siap Upgrade Windows 10, Kenapa?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Sony Vaio

 JAKARTA – Apakah Anda memakai laptop Sony Vaio? Jika iya, ada pesan khusus yang cukup penting disampaikan Sony terkait Windows 10. Raksasa elektronik asal Jepang ini mewanti-wanti untuk jangan dulu mengupgrade OS laptop Vaio Anda ke Windows 10.

Sony memang sudah tak lagi memegang merek Vaio, tapi bukan berarti mereka melepas tanggung jawabnya secara penuh ke para penggunanya. Terbukti, Sony memberikan pesan untuk pengguna Vaio agar menunda dulu rencana upgrade OS laptopnya ke Windows 10.

Dalam sebuah postingan di laman dukungan website Sony, dijelaskan bahwa saat ini mereka belum selesai memperbarui driver yang dibutuhkan agar laptop-laptop Vaio bisa menjalankan Windows 10 dengan sempurna.

“Untuk menjamin agar laptop Vaio Anda dapat bekerja dengan Windows 10 secara sempurna, kami rekomendasikan untuk menunggu (update Windows 10) sampai driver Vaio sudah siap,” demikian keterangan yang tertulis di laman website Sony.

Berdasarkan dokumen dukungan tersebut, driver terbaru Vaio diharapkan siap dirilis pada Oktober 2015 untuk Windows 8.1 dan November 2015 untuk Windows 8. Setelah driver itu dirilis, Anda dapat mengupgrade laptopVaio ke Windows 10 secara sempurna.[HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI