Jakarta – Kembali menyasar pengguna di sektor Usaha Kecil Menengah (UKM), PT Datascrip hadirkan dua printer Inkjet Multifungsi, Canon PIXMA MX477 dan MX537 yang dilengkapi dengan konektivitas WiFi.
“Kebutuhan WiFi itu saat ini sangat penting bagi suatu perangkat, meskipun tidak digunakan setiap waktu. Karena itu, fitur WiFi menjadi andalan bagi perangkat printer yang baru kami luncurkan,” ujar Monica Arya Setiawan, Division Manager Canon Consumer Sistem Product, di sela acara peluncuran produk di Jakarta, Selasa (20/05/20014).
Menurutnya, konektivitas suatu perangkat menjadi penting karena selain sebagai nilai jual, fitur ini juga dibutuhkan pengguna untuk mempermudah aktivitas.Canon PIXMA MX477 dan MX537 sendiri merupakan printer jenis inkjet yang memiliki fungsi mencetak dokumen, email, mengirim fax, scan dan copy secara nirkabel.
“Pengguna bisa melakukan aktivitas pencetakkan atau pun kegiatan kantor lainnya, secara nirkabel tanpa harus menyentuh perangkat langsung,” jelas dia.
Kedua jenis printer ini juga bisa dihubungkan dengan 5 perangkat mobile berbasis iOS dan Android, melalui mediasi aplikasi pixma printing solution yang telah tersedia di market aplikasi dan bebas untuk diunduh.
Untuk hasil cetakannya sendiri, kedua printer ini diklaim mampu menghasilkan sebanyak 9,7 image per menit (ipm) dokumen hitam-putih. Sedangkan untuk dokumen berwarna, keduanya mampu mencetak hingga mencapai 5,5 ipm.
Selain untuk urusan mencetak, printer ini juga bisa melakukan pemindaian dan menyalin dokumen sebanyak 30 lembar secara duplex dan otomatis. PT Datascrip selaku distributor resmi produk Canon, membanderol seri MX477 diharga Rp 1,450.000 dan MX537 seharga Rp 1.825.000.[WNH/HBS]