Panggil Ojek Sekarang Bisa Via Aplikasi GO-JEK

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

IMAG0081JAKARTA – Memesan makanan lewat aplikasi, itu biasa. Pun demikian dengan memesan taksi, telah menjadi tren tersendiri dengan semakin banyaknya aplikasi pemanggil taksi. Tapi, tahukah Anda bahwa sekarang ini memesan ojek juga bisa dilakukan lewat aplikasi? GO-JEK Mobile App, demikian orang-orang di PT GO-JEK Indonesia menamakan aplikasi itu.

“Salah satu visi kita adalah untuk membantu sarana transportasi umum dengan menjadi feeder bagi TransJakarta dan juga mengurangi kemacetan dengan menyediakan berbagai layanan sehingga orang tidak perlu lagi keluar rumah,” ujar CEO PT GO-JEK Indonesia, Nadiem Makarim, dalam acara peluncuran aplikasi GO-JEK di Pad 28, Jakarta hari ini, (20/01/2015).

Dalam hal ini, layanan-layanan yang dimaksud meliputi layanan transportasi (Transport), kurir cepat (Instant Courier) dan berbelanja (shopping).

Untuk layanan instant courier, konsumen akan diminta untuk mengisi lokasi pengambilan paket dan tujuan pengiriman disertai kontak tambahan jika pemilik akun bukan pengirim atau penerima paket.

Sementara untuk layanan transport, konsumen diminta untuk mengisi lokasi penjemputan dan tempat yang ingin dituju serta waktu penjemputan yang diinginkan. Dan untuk layanan Shopping, konsumen dapat meminta pengemudi GO-JEK untuk menalangi biaya berbelanja hingga Rp 1 juta.

Dari segi ide, ini tentu saja menarik. Pun demikian dari segi aplikasi, di mana GO-JEK dihadirkan dengan antarmuka yang sederhana, sehingga memungkinkan pengguna pemula sekalipun dapat menggunakan layanan ini dengan mudah.

Tak hanya itu, Anda bahkan dapat langsung mengetahui berapa besar kira-kira biaya yang harus dikeluarkan untuk menggunakan layanan ini, sehingga tidak perlu lagi berurusan dengan yang namanya ‘tarif todongan’.

Menurut Nadiem, peluncuran GO-JEK Mobile App merupakan lompatan ke depan yang revolusioner dalam transportasi ojek di Indonesia karena pengemudi ojek kini dapat berinteraksi dengan konsumennya lewat aplikasi interaktif di smarthone.

“Ini akan semakin meningkatkan reputasi ojek dari sekadar sarana transportasi darurat menjadi alat transportasi serbaguna,” pungkas Nadiem.

Saat ini, aplikasi GO-JEK sudah dapat diunduh baik di Google Play Store maupun App Store secara gratis. [IF]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI