Nonton Bola Piala Dunia 2014 Bisa Streaming di Ponsel

telkomselpiala dunia 2

Jakarta – Dalam rangkaian  acara ulang tahun yang ke-19, Telkomsel mengumumkan secara resmi sebagai Official Mobile Broadcaster of 2014 FIFA World Cup. Untuk itu, operator terbesar di Tanah Air inipun menyiapkan aplikasi khusus Piala Dunia 2014 yang bisa dinikmati secara streaming.

“Sebagai perusahaan yang memiliki visi penyedia layanan digital, sebuah kehormatan bagi kami untuk ambil bagian di perhelatan sepakbola Piala Dunia 2014,” kata Direktur Utama Telkomsel Alex J. Sinaga dalam sambutannya di rangkaian kegiatan HUT Telkomsel ke-19 di Hotel Mulia, Jakarta (12/05/2014).

Oleh sabab itu, lanjut Alex, Telkomsel akan memberikan pengalaman baru bagi pelanggan untuk menonton Piala Dunia Brasil dengan cara streaming lewat aplikasi mobile, yang bisa diperoleh dengan cara mengaktifkan data paket bulanan dan mingguan.

Lewat aplikasi ini, pelanggan dapat melihat Live Match streaming, catct up streaming, video clip highlight pertandingan, berita Piala Dunia, serta notifikasi untuk gol (goal alert) dan akan dimulainya pertandingan (match begin alert).

Aplikasi Piala Dunia 2014 tersedia untuk pelanggan Telkomsel pengguna perangkat iOS dan Android sekitar dua pekan lagi sejak sekarang. Atau untuk yang sudah menggunakan kartu Telkomsel bisa menggunakan kode UMB *465# untuk mendapatkan aplikasi dan mendaftarkan paket datanya.

Selain itu pelanggan yang mengaktifkan data paket bulanan dan mingguan juga akan mendapatkan RBT (ring back tone) theme song world cup.[MS/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI