Mewah! Penampakan Panel Kaca Xiaomi Mi5

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

JAKARTA – Xiaomi segera memperkenalkan smartphone flagship terbarunya yaitu “Xiaomi MI5”. Yang menarik produk ini beredar penampakan cover belakang dengan tampilan yang sangat mewah.

Terlihat tampak berbeda dengan foto yang beredar selama ini. Namun sepertinya penempatan sensor sidik jari akan berada pada sisi depan beserta layar berukuran 5.2 inci yang ditambah teknologi 2.5D dan kabarnya hanya mengusung layar Full HD 1080 x 1920 pixels yang memiliki kepadatan layar sekitar 423 ppi.

Tak ketinggalan layar tersebut akan dilindungi oleh lapisan Corning Gorilla Glass 4 dan dibalut bodi metal berlapis kaca yang membuatnya semakin kokoh dan premium.

Smartphone ini akan ditenagai Chipset Qualcomm Snapdragon 820 yang dipadukan processor Quad Core Kyro 64-Bit dengan kecepatan mencapai 2.2 Ghz, serta didukung memori Ram 3GB beserta memori internal 32GB.

Selain itu, kabarnya tersedia pula varian Ram 4GB yang dipadukan memori internal 64GB. Namun sepertinya smartphone ini tidak akan memiliki slot microSD.

Smartphone ini akan berjalan pada sistem operasi Android Lollipop dengan tampilan antarmuka MIUI 7.1 yang menjadi ciri khas smartphone besutan Xiaomi. Smartphone Xiaomi Mi5 dipastikan akan memiliki teknologi akses internet 4G LTE, Inframerah, dan NFC.

Selain itu, tersedia pula konektivitas pendukung berupa Wi-Fi Dual Band, Bluetooth, GPS, dan sepertinya akan mengadopsi USB Type-C seperti yang sebelumnya telah dipakai Xiaomi Mi4c, dan Xiaomi MiPad 2.

Smartphone Xiaomi Mi5 dipastikan akan diperkenalkan pada tanggal 24 Februari 2016 di ajang World Mobile Congress 2016. Dengan beragam fitur canggih yang dibawanya, terutama kamera utama 16MP.(MS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI