Mesin Pencari Lowongan Kerja Jora Kini Hadir di Indonesia

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – id.jora.com adalah mesin pencari lowongan kerja yang resmi diluncurkan dalam Bahasa Indonesia. Jora memiliki hak eksklusif untuk menampilkan lowongan kerja dari situs loker terbesar, Jobstreet dan JobsDB Indonesia, sehingga pencari kerja tidak perlu membuka kedua situs ini secara terpisah saat mencari kerja.

Selain itu, Jora juga menampilkan lowongan kerja dari berbagai portal lowongan kerja Indonesia, serta perusahaan dan agen rekrutmen yang mencari kandidat untuk berbagai posisi.

Mencontoh kesederhanaan cara kerja Google, Jora menyediakan mesin pencari lowongan kerja Indonesia yang mudah untuk di gunakan.

id.jora.com menampilkan semua lowongan kerja di Indonesia berdasarkan kata kunci seperti nama perusahaan, jabatan, atau perusahaan yang diketikkan dalam kotak pencari, sehingga para pencari kerja dapat menemukan lowongan tanpa perlu membuka situs loker satu persatu.” kata Rizka Tsalasi, Country Manager Jora untuk Indonesia dalam rilisnya, Kamis (28/1/2016).

Pencari kerja juga dapat mencari lowongan berdasarkan lokasi, serta tipe pekerjaan seperti penuh waktu atau paruh waktu.

Selain itu, Jora juga menyediakan fitur untuk menyimpan lowongan dan berlangganan info lowongan kerja yang dikirim melalui email (job alert).

Dengan fitur Job Alert, pencari kerja tidak akan pernah ketinggalan lowongan kerja terbaru. Fasilitas ini dapat dimodifikasi untuk mendapatkan info lowongan kerja harian atau mingguan.

“Kehadiran Jora diharapkan dapat membantu pencari kerja di Indonesia untuk menemukan pekerjaan dengan mudah, “tambah Rizka.

Selain menghadirkan situs pencari lowongan kerja dalam Bahasa Indonesia, Jora juga menyediakan aplikasi iOS dan Android dalam Bahasa Indonesia yang bisa diunduh gratis. (MS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI