Resmi Debut di Malaysia, Ini Spesifikasi Vivo V20 SE

Telset.id, Jakarta – Vivo V20 SE memulai debutnya di Malaysia sebagai model terbaru dari keluarga seri V20, menyusul kedua kakaknya V20 dan V20 Pro yang dirilis awal pekan ini. Rencananya smartphone ini akan dirilis di Indonesia pada 29 September 2020 nanti.

Mirip seperti kedua saudaranya, Vivo V20 SE hadir dengan tampilan tampilan layar dengan takik atau notch berdesain waterdrop, sebagai tampat kamera selfie.

{Baca juga: Vivo V20 Pro Tiba dengan Prosesor Snapdragon 765G}

Dikutip Telset.id dari Fonearena, V20 SE memiliki bodi tipis 7,83 mm yang memiliki desain 3D di bagian belakang, dengan gradasi gradien di panel belakang yang tersedia dalam dua pilihan warna berbeda.

Smartphone ini juga masih mengandalkan fitur kamera sebagai senjata utamanya dengan tiga kamera utama 48 megapiksel. Fitur andalan lainnya adalah dukungan fast charging 33W.

Spesifikasi Vivo V20 SE

Spesifikasi Vivo V20 SE di bagian layarnya mengandalkan layar AMOLED 6,44 inci full-HD+ (1.080×2.400 piksel) dengan aspek aspek 20: 9, dan berjalan pada Android 10 dengan Funtouch OS 11 di bagian atasnya.

Dapur pacunya ditenagai prosesor octa-core Qualcomm Snapdragon 665 SoC, yang dipasangkan dengan RAM 8GB, dengan penyimpanan internal 128GB.

Fitur kameranya diperkuat tiga kamera belakang yang menampung kamera utama 48 megapiksel (f / 1.8), kamera wide-angle 8 megapiksel (f / 2.2) dan kamera tersier 2 megapiksel dengan bukaan lensa f / 2.4 untuk efek bokeh.

Beberapa fitur andalan yang ada di kamera belakang antara lain fitur Super Night Mode, Live Photo, AR Stickers, dan perekaman video 4K.

Vivo V20 SE

Untuk urusan selfie dan video chatt, ponsel ini memiliki kamera 32 megapiksel di bagian depan, dengan bukaan lensa f / 2.0. Ponsel ini juga dilengkapi fitur Portrait Mode, Super Night Selfie, Selfie Fill Light, dan Video Face Beauty untuk kamera depan.

{Baca juga: Vivo V20 Segera Meluncur, Intip Spesifikasi dan Harganya}

Smartphone ini dilengkapi konektivitas 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth v5.0, GPS / A-GPS, radio FM, dan port USB Type-C. Ada juga fitur sensor akselerometer, ambient light sensor, magnetometer, dan proximity atau sensor jarak. Ada juga sensor sidik jari dalam layar.

Vivo telah menyediakan baterai 4.100mAh yang mendukung fast charging 33W FlashCharge. Ponsel berukuran 161.00×74.08×7.83mm dan berat 171 gram ini juga sudah dilengkapi sensor sidik jari dalam layar.

Harga Vivo V20 SE

Harga Vivo V20 SE di Malaysia dipatok pada harga MYR 1.199 atau sekitar Rp 4,2 jutaan untuk varian RAM 8GB + 128GB memory internal (cuma ada satu model). Ponsel ini hadir dalam pilihan warna Gravity Black dan Oxygen Blue.

Pihak Vivo Indonesia sudah mengonfirmasi akan memboyong Vivo V20 SE ke Indonesia pada 29 September 2020 nanti. Vivo sudah membuka pre-order mulai tanggal 22 – 28 September 2020.

Spesifikasi lengkap Vivo V20 SE:

Simak Video Terbaru “UNBOXING REALME 7i: GEDE SEMUA.. !!”

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI