Masuk Pasar Eropa, Huawei Honor 7 Dibanderol Rp 4 Jutaan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Honor 7-1JAKARTA – Setelah diumumkan di kamping halamannya, China, pada Juni lalu, Huawei akhirnya siap mengungkap lebih jelas mengenai Huawei Honor 7 di Inggris (dan negara Eropa lainnya) dalam sebuah acara yang akan berlangsung pada 27 Agustus lusa.

Pabrikan smartphone asal Tiongkok ini sebemarnya telah menjual produk Honor mereka di daratan Eropa, khususnya Inggris dan selalu memilih Amazon sebagai jalur pendistribusian.

Menurut rumor terbaru, yang belum bisa dipastikan kebenarannya. Huawei telah meluncurkan toko online mereka sendiri di Eropa. Setelah sebelumnya tersedia di China dan disebut Vmall. Melalui ini Huawei akan dapat menjual langsung kepada konsumen, sehingga memotong perantara dan menghasilkan harga yang jauh lebih murah.

Huawei Honor 7 tampaknya akan menjadi smartphone pertama Huawei yang dijual oleh Vmall untuk Eropa, dengan meluncurkan penawaran khusus. Disebutkan GSM Arena, Selasa (24/8/2015), harga smartphone ini akan berada di bawah £ 200 atau sekitar Rp 4 jutaan untuk waktu yang terbatas (dan dengan stok terbatas). Setelah periode promo ini berakhir, harga diperkirakan naik sekitar 20% sampai 40%. Jika benar, ini adalah kesempatan untuk memiliki handset ini dengan harga cukup murah.

Huawei Honor 7 hadir dengan resolusi layar sentuh 1080p 5.2-inci, kamera belakang 20 MP dengan face detection, autofocus dan dual-LED flash, kamera depan 8 MP, RAM 3GB, Huawei Kirin 935 (CPU dengan Cortex-A53 octa-core dengan kecepatan hingga 2,2 GHz, dan baterai 3.100 mAh. Handset ini berjalan pada sistem operasi Android 5.0 Lollipop dengan Emotion UI 3.1. [RIE/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI