MacBook Pro akan Punya Layar OLED dan Touch ID

Telset.id, Jakarta – Persaingan di pasar laptop kian ketat, sehingga tak ada jalan lain bagi Apple untuk membuat “sesuatu yang berbeda” agar MacBook semakin menarik. Raksasa dari Capertino ini kabarnya akan merombak desain MackBook Pro dan menambahkan beberapa fitur keren.

Menurut analis Apple dari KGI Securities, Ming-Chi Kuo, bahwa Apple berencana akan memperkenalkan MacBook Pro yang telah dirombak secara besar-besaran dari sisi desain pada akhir tahun ini.

Kuo mengungkapkan bahwa MacBook Pro generasi terbaru akan memiliki desain baru yang lebih tipis dan ringan mirip seperti MacBook 12 inci, dan dukungan Touch ID, serta display OLED touch bar di atas keyboard. Touch bar dengan layar OLED di atas keyboard ini akan berfungsi sebagai pengganti tombol fisik di deretan atas keyboard.

Hadirnya fitur Touch ID di MacBook Pro sejalan dengan kabar yang menyebutkan Apple saat ini sedang mengembangkan metode untuk membuka kunci komputer Mac dengan menggunakan Touch ID di iPhone dalam OS X 10.12.

Apple akan merombak desain MacBook Pro baru dengan desain ultra-tipis dan engsel baru yang dibuat menggunakan metal injection molding-made. Selain itu, MacBook Pro baru juga akan mendapatkan dukungan koneksi port USB Type-C dan Thunderbolt 3.

Sementara untuk dapur pacunya, MacBook Pro baru diharapkan akan menggunakan prosesor Skylake dan grafis AMD Polaris seri 400 buat versi paling tingginya.

Selain menyiapkan MacBook Pro baru, Apple juga akan memperkenalkan MacBook 13 inci yang mirip seperti MacBook Retina 12 inci, namun kinerjanya akan mendapat peningkatan.

Menurut Kuo, Apple berencana akan menempatkan MacBook Air sebagai opsi entry-level, sedangkan MacBook akan menjadi pilihan kelas mid-range, dan MacBook Pro akan menjadi varian kelas high-end.

Analis kondang KGI Securities ini menyebutkan perombakan yang dihadirkan pada MacBook Pro ini akan membuatnya menjadi rilisan terbaik Apple di tahun 2016, dan akan datang dalam dua model, yakni 13 inci dan 15 inci.[HBS]

 

Source9to5mac

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI