Komunitas Ibu-Ibu Jadi “Bahan Bakar” Orami Parenting

Telset.id, Jakarta – Berdasarkan survey yang dilakukan Orami kepada para ibu, banyak ibu-ibu muda yang mengalami stres saat mengasuh anak. Beragam permasalahan dengan stigma-stigma negatif dialami oleh para ibu-ibu muda yang terkait pola pengasuhan anak.

Survey juga menyebutkan bahwa para ibu sangat membutuhkan support sistem agar dapat menjalani aktivitas sebagai ibu dan juga perempuan dalam akitivtas keseharian.

{Baca Juga: Batasi Anak Internetan, Orang Tua Tetap Dihantui Bahaya Online}

Berangkat dari masalah tersebut Orami Parenting hadir dan menjadi wadah bagi para ibu-ibu untuk mendapatkan support system.

Angkie Yudisthira, Staf Khusus Presiden Gugus Muda yang juga seorang ibu dengan dua anak membagikan pengalamannya saat peluncuran aplikasi Orami Parentin. ”Teknologi dapat membantu saya dalam berkomunikasi dengan siapa saja.

Saat ini, informasi bisa didapat dimana saja begitu juga dengan support group. Dan Orami Parenting adalah aplikasi yang dapat menjadi Support system bagi para ibu-ibu,” kata Angkie.

Hadirnya Orami Parenting pun disambut oleh banyak komunitas ibu-ibu di seluruh Indonesia. Dalam waktu singkat komunitas ibu-ibu di Orami Community telah mencapai puluhan ribu anggota yang tersebar di 75 kota se-Indonesia.

Adapun komunitas-komunitas yang bergabung di Orami antara lain seperti Toddler Moms, NewBorn Moms, Mompreneurs, Working Moms, Pregnant Moms, Trying to Convince Moms, Moms with Special Needs Kids, Single Moms dan lain-lain.

“Di Orami Parenting kita ingin membangun hal-hal baik terkait pola asuh anak dan membentuk intiuisi keluarga yang sehar, kuat. Sulitnya ibu baru memiliki me time, menjadikan platform komunitas berbasis teknologi sebagai solusi berbagi informasi, menebar informasi dan menambah koneksi.” ujar Bunga Mega selaku Head of Community Orami.

{Baca Juga: Upss! Ternyata Orang Tua Paling Banyak Sebar Hoaks}

Aplikasi Orami Parenting sendiri memiliki fitur Chat Community yang hadir untuk memudahkan para ibu-ibu saling berdiskusi. Orami sengaja mengadopsi sistem Group Chat untuk tempat berdiskusi, agar para pengguna bisa merasakan pengalaman yang sama dengan aplikasi chating yang banyak digunakan saat ini.

Diskusi melalui Group Chat memiliki sense of belonging yang lebih besar sehingga para ibu lebih bebas berekspresi dan saling memberi saran.

“Di aplikasi ini kami juga mengadopsi budaya diskusi yang sehat bagi kalangan ibu-ibu dengan nilai-nilai uang kami usun yaitu santun bertutur,” tutupnya. [IR/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI