Perusahaan Ini Jual Jaket ‘Anti Corona’, Harganya?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Kalau pakai jaket bertali tembaga ini, Anda bisa terhindar dari penularan virus corona atau Covid-19. Perusahaan pakaian bernama Vollebak telah mengembangkan jaket anti virus corona bernama Full Metal Jacket.

Studi kesehatan menyebut, virus corona dapat hidup berjam-jam, bahkan berhari-hari, tergantung bahan permukaan. Namun, tahukah Anda bahwa tembaga sebenarnya dapat membunuh virus corona?

Pada masa lalu, rumah sakit benar-benar menggunakan tembaga untuk gagang pintu guna mencegah penyebaran bakteri dan virus. Pada 2015, para peneliti merilis hasil studi yang mendukung.

{Baca juga: Peneliti Ciptakan Masker Pembunuh Virus Corona}

Menurut para peneliti yang melakukan riset pada tahun tersebut, perpaduan tembaga yang digunakan di berbagai rumah sakit sebenarnya mampu mengurangi tingkat infeksi sebanyak 58 persen.

Sekarang, Vollebak mengembangkan jaket bernama Full Metal Jacket yang menenun untaian tembaga ke dalam kain. Vollebak coba mengubah jaket menjadi anti terhadap bakteri atau virus, termasuk virus corona.

Seperti dikutip Telset.id dari Ubergizmo, Jumat (22/05/2020), apabila menggunakannya, pemakai bisa membantu mencegah bakteri atau virus menempel di pakaian serta mencegah orang lain di sekitar ikut tertular.

{Baca juga: Virus Corona akan Bisa Dideteksi Pakai Smartphone}

Pendiri Vollebak, Steve Tidball, mengungkapkan bahwa pengembangan jaket itu dimulai sekitar tiga tahun lalu. Inspirasi datang setelah ia menonton acara TED Talk bersama Bill Gates tentang pandemi.

Setiap jaket mengandung 65 persen tembaga sehingga dijual dengan harga sangat mahal. Full Metal Jacket dihargai USD 1.095 atau sekitar Rp 16 juta. Meski demikian, belum terbukti kehebatannya di dunia nyata. (SN/MF)

SourceUbergizmo
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI