SpaceX Bangun Jaringan Satelit Mata-mata Buat AS, Bisa Lacak Siapa Saja!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – SpaceX dikabarkan telah mendapat kontrak dari Kantor Pengintaian Nasional Departemen Pertahanan Amerika Serikat (NRO) untuk membangun jaringan satelit mata-mata.

Menurut laporan dari Reuters, jaringan satelit mata-mata yang dibuat oleh SpaceX tersebut mengorbit rendah dan mampu beroperasi untuk melacak target yang ada di darat.

Satelit tersebut pertama kali dilaporkan oleh Wall Street Journal, yang menyatakan SpaceX telah menandatangani kontrak senilai $1,8 miliar pada tahun 2021 dengan agensi yang namanya tidak diketahui.

BACA JUGA:

Jaringan satelit ini akan memiliki nama Starshield, dan satelit ini juga akan memiliki kemampuan untuk mengumpulkan gambar secara terus menerus di seluruh wilayah bumi untuk intelijen Amerika Serikat.

Kemampuan ini dimiliki berkat, campuran satelit pencitraan besar untuk mengumpulkan data dan mengirimnya ke satelit untuk mengirimkan informasi.

Hal ini akan berpotensi untuk membuat siapa saja di muka bumi ini tidak bisa bersembunyi, menurut salah satu sumber yang berbicara kepada Reuters. Sayangnya, SpaceX dan NRO tidak secara langsung mengonfirmasi keterlibatannya dalam proyek ini.

Namun, juru bicara NRO menjelaskan kepada Reuters bahwa Kantor Pengintaian Nasional sedang mengembangkan sistem intelijen, pengawasan, dan pengintaian berbasis ruang angkasa yang paling mumpuni, beragam, dan tangguh yang pernah ada di dunia.

Bagi yang belum tahu, pada musim gugur lalu perusahaan milik Elon Musk ini telah menyepakati kontrak $70 juta dengan Angkatan Luar Angkasa untuk menyediakan satelit komunikasi di bawah program Starshield, yang berbeda dari Starlink.

BACA JUGA:

Sebagaimana dikutip Telset dari Engadget pada Senin (18/03/2024), Musk sendiri mengatakan bahwa Starlink dari SpaceX harus menjadi jaringan sipil, sedangkan Starshield dibuat untuk membantu tujuan dari pemerintah dan keamanan nasional. [FY/IF]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI