Ilham Habibie: Smartphone Bisa Jadi Sarana Belajar Anak

Telset.id, Jakarta – Tak hanya orang dewasa saja, anak-anak pun kini sudah menggunakan perangkat teknologi seperti smartphone dalam kesehariannya. Karena itu, menurut pendiri Berkarya! Indonesia, Ilham Habibie, mereka harus memanfaatkan perangkat teknologi itu dengan sebaik-baiknya, khususnya untuk belajar.

Smartphone bisa dibilang menjadi pelengkap untuk belajar. Anak-anak dapat memanfaatkannya di waktu senggang,” katanya di acara Extramarks Smart Challenge, di Jakarta, Jumat (20/07/2018).

“Misalnya saja aplikasi Extramarks yang bisa menjadi sarana untuk belajar. Memudahkan siswa untuk mengakses pendidikan selama 24 jam,” sambungnya.

Namun menurut Ilham, bagaimanapun juga akses ke aplikasi pendidikan melalui smartphone tak akan bisa menggantikan posisi guru dan orang tua sebagai pengajar anak-anak di sekolah maupun di rumah. Sebab, aplikasi seperti itu hanyalah sebagai alat untuk bimbingan pelajar (bimbel) ataupun pendamping anak-anak belajar.

“Perlu ada peranan orang tua, karena tidak selalu belajar dengan menggunakan internet atau aplikasi,” ujar Ilham.

“Kurikulum nasional harus dipersiapkan, namun aplikasi sejenis Extramarks juga dapat membantu,” jelasnya.

Seperti diketahui, aplikasi Extramarks merupakan layanan digital learning solution yang memungkinkan pengguna, khususnya para siswa untuk belajar dengan cara yang menarik, mudah, dan menyenangkan.

Menurut Country Manager Extramarks Indonesia, Fernando Uffie, konten pembelajaran Extramarks juga sudah sesuai dengan kurikulum nasional, tepatnya tahun 2013.

“Aplikasi ini sudah mengikuti kurikulum 2013 juga,” ucap Uffie.

Aplikasi belajar digital berstandar nasional Extramarks ini isinya sesuai dengan kurikulum sekolah saat ini, sehingga tak perlu khawatir terhadap kegiatan anak selagi bekerja.

Pihak Extramarks berkoordinasi dengan Pusat Kurikulum Buku (Puskurbuk) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk membuat konten aplikasi yang sesuai kurikulum saat ini.

Kerjasama ini juga menjamin supaya siswa dapat lebih mudah memahami setiap pelajaran melalui pendekatan Learn, Practice dan Test atau belajar, latihan dan tes, untuk membuat pembelajaran menjadi lebih menarik, mudah dan menyenangkan.

Nantinya, dengan menggunakan aplikasi ini, guru, murid, sekolah maupun orang tua muris dapat terintegrasi satu sama lain untuk bekerjasama demi membudayakan teknologi lewat pendidikan, dengan tujuan meningkatkan kualitas pendidikan di Tanah Air. (FHP/HBS)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI