Telset.id, Jakarta – Setelah muncul rumor mengenai hadirnya aplikasi melukis baru dari Huawei, kini perusahaan mengonfirmasi bahwa aplikasi akan diluncurkan pada 7 Mei nanti.
Menurut keterangan resmi yang diterima Telset, Huawei mengklaim bahwa aplikasi GoPaint ini diperuntukkan agar para penggunanya bisa berkreasi tanpa batas melalui aplikasi ini.
Selain itu, dikatakan juga aplikasi yang akan diluncurkan pada 7 Mei ini punya banyak fitur, mulai dari pilihan kuas yang banyak hingga menawarkan kemudahan untuk berbagai penggunanya.
BACA JUGA:
- Tren Digital 2024 di Berbagai Industri, Ada AI untuk Kosmetik
- Huawei Band 9 Dikonfirmasi Hadir di Indonesia, Ini Harganya
Peluncuran aplikasi melukis GoPaint dari Huawei ini juga dihadirkan berdasarkan masukan akan kebutuhan masyarakt dalam berkreasi, dan ini juga sejalan dengan konsep Creation of Beauty yang disuung perusahaan.
Aplikasi melukis ini pun diharapkan bisa membawa inovasi teknologi serta meningkatkan pengalaman pengguna agar bisa menikmati keseruan dalam berkreasi.
Selain itu, aplikasi ini juga berkaca pada sambutan positif dari berbagai konten kreator global terhdapat GoPaint Worldwide Creating Activity pada tahun 2023. Sehingga perusahaan ingin terus memberikan pengalaman kreasi yang semakin menyenangkan.
Meskipun sudah dikonfirmasi aplikasi GoPaint akan diluncurkan dalam ajang Huawei Innovative Product Launch pada 7 Mei 2024, aplikasi ini sendiri akan diluncurkan di Indonesia pada Juni 2024. Kurang lebih mengalami jeda sekitar 1 bulan.
BACA JUGA:
- Segera Rilis! Huawei MatePad 11.5 Papermatte Edition Dilengkapi Layar Anti-glare
- Huawei Pocket 2: Inovasi Smartphone Lipat dengan Empat Kamera
Untuk tahu lebih detail apa saja fitur yang ditawarkan di aplikasi ini pun kita masih harus menunggu peluncurannya globalnya pada tanggal 7 Mei nanti, jadi kita tunggu saja nih sob!