Hari Pertama Penjualan OPPO F1s Terjual 10.000 Unit

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset, Jakarta – OPPO Indonesia resmi memasarkan OPPO F1s di Indonesia hari Kamis (11/8), setelah sebelumnya membuka masa pre-order dari tanggal 3-10 Agustus 2016. Kini konsumen setia OPPO dapat membeli OPPO F1s langsung di OPPO store dan gerai smartphone lainnya di seluruh Indonesia, serta di situs belanja online blibli.com.

“Kami sangat puas dengan antusiasme masyarakat Indonesia untuk produk F1s. Sampai saat ini sudah terhitung 17.000 permintaan pre-order dari seluruh Indonesia, dengan 10.000 unit terjual pada hari pertama penjualan offline. OPPO F1s juga mendapat sambutan hangat di beberapa daerah seperti Aceh, Nias, dan Sibolga yang memiliki permintaan pre-order OPPO F1s melebihi ekspektasi kami,” ujar Alinna, Brand Manager OPPO Indonesia.

OPPO F1s merupakan camera phone terbaru di seri Selfie Expert yang mengusung kamera depan 16MP dengan sensor 1.3-1 inci. Selain itu, fitur pemindai sidik jari flash touch access OPPO F1s akan memudahkan para pengguna untuk dapat membuka aplikasi secara cepat dalam tempo waktu 0,22 detik.

“Kami membuka kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk mencoba langsung perangkat terbaru OPPO melalui OPPO F1s Roadshow Exhibition yang akan berlangsung di 20 kota seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Pontianak, Balikpapan, Medan, dan Makassar. Kami berharap kesuksesan seri Selfie Expert dapat terus berlanjut dengan hadirnya OPPO F1s di berbagai lokasi Indonesia ini, “ tutup Alinna.

OPPO F1s dijual dengan harga Rp3.799.000 dan tersedia dalam dua pilihan warna, gold dan rose gold.(MS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI