Google dan Apple Bikin Pelacak Covid-19 Tanpa Aplikasi

Telset.id, Jakarta  – Google dan Apple mengumumkan sistem baru yang akan memungkinkan otoritas kesehatan masyarakat untuk menggunakan smartphone sebagai pelacak Covid-19 tanpa harus menggunakan aplikasi.

Seperti dikutip Telset.id dari New York Post, Kamis (3/9/2020), sistem baru pelacak Covid-19 bernama Exposure Notifications Express itu memungkinkan pejabat kesehatan masyarakat untuk mengirimkan file konfigurasi ke Apple dan Google.

Kedua perusahaan teknologi kemudian akan menggunakan file tersebut untuk mengatur sistem yang dapat dipilih oleh pemilik smartphone guna melacak apakah telah dekat dengan seseorang yang dinyatakan positif virus corona.

Dalam kasus iPhone, versi baru sistem operasi iOS akan memberi tahu pengguna apakah sistem pemberitahuan tersedia dari otoritas kesehatan.

Dengan alat ini, pengguna bisa memakainya sebagai pelacak Covid-19 tanpa aplikasi, atau dalam hal ini dapat mengaturnya tanpa mengunduh aplikasi.

{Baca juga: Singapura Pakai Alat Pelacak Covid-19 Khusus untuk Lansia}

Di perangkat Android, pengguna juga akan mendapatkan perintah dari sistem operasi, tetapi tetap harus mengunduh aplikasi yang dibuat secara otomatis. Maryland, Nevada, Virginia, dan Washington, akan jadi daerah percontohan.

Sistem baru itu juga bekerja bersama alat yang dirilis kedua perusahaan pada Mei 2020 lalu, yang memungkinkan pejabat kesehatan masyarakat membangun aplikasi iPhone dan perangkat Android menggunakan sinyal Bluetooth.

Enam negara bagian Amerika Serikat dan sekitar dua lusin negara telah meluncurkan aplikasi Exposure Notifications Express berdasarkan teknologi Apple dan Google dalam beberapa minggu terakhir tanpa hambatan besar.

{Baca juga: WHO Siapkan Aplikasi Pelacakan Covid-19}

Sebelumnya, ada beberapa negara yang sedang mengembangkan aplikasi pelacak Covid-19, untuk membantu mengidentifikasi pasien yang terinfeksi virus corona. Langkah itu lalu diikuti oleh WHO.

Keberadaan aplikasi pelacak Covid-19 sendiri diyakini dapat membantu para pejabat kesehatan di setiap negara untuk menangani situasi secara lebih cepat. Dengan demikian, pandemi virus corona bisa diatasi secara lebih baik. [SN/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI