Jakarta – Kabar gembira untuk Apple Fanboy tanah air. Yup, 6 Februari nanti, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus resmi masuk ke pasar Indonesia.
Adalah Trikomsel Oke Tbk, salah satu distributor yang ditunjuk oleh Apple untuk secara resmi memasarkan iPhone 6 dan iPhone 6 plus di Indonesia. Melalui jaringan gerai ritel resmi OkeShop, Global Teleshop dan Global Apple Premium Reseller yang tersebar luas di berbagai wilayah di Indonesia, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus akan tersedia mulai 6 Februari 2015.
Ada tiga varian model dan tiga varian warna yang akan dihadirkan untuk para pecinta iPhone di Indonesia; 16GB, 64GB dan 128 GB, beserta pilihan warna silver, gold dan space grey. Trikomsel juga bekerjasama dengan beberapa bank terkemuka di Indonesia untuk memberikan cashback sampai dengan Rp 500.000 dan fasilitas cicilan bunga 0% sampai dengan 12 bulan di gerai-gerai OkeShop, Global Teleshop dan Global Apple Premium Reseller. Promo ini berlangsung mulai 6 Februari 2015.
Selain itu, Trikomsel juga menyediakan 2 buah voucher potongan harga iPhone 6 dan iPhone 6 Plus senilai Rp 5.000.000,- untuk 2 pemenang kontes #AnythingforiPhone6 yang diselenggarakan melalui social media facebook, twitter dan instagram: @okeshop, @globalteleshop dan @globalAPR, hanya dengan mengirimkan foto atau video tentang bagaimana semangatnya para pecinta gadget menunggu rilisnya iPhone 6 dan iPhone 6 Plus di Indonesia.
Sementara dari sisi operator, Telkomsel sudah mengumumkan woro-woro tentang pilihan paket data yang khusus dihadirkan untuk pengguna iPhone 6. Paket data ini kemungkinan akan dibundling dengan iPhone 6 dan iPhone 6 plus yang dijual oleh distributor resmi di Indonesia. So, kita tunggu saja nanti.