Facebook Lite, Khusus Ponsel Low-End

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

facebook-lite-appJAKARTA – Facebook telah menluncurkan aplikasi baru yang diarahkan khusus ponsel low-end dan dirancang bekerja pada jaringan 2G.

Facebook memang belum secara resmi mengumumkan kehadiran Facebook Lite, sebabnya aplikasi gratis ini baru mencapai antara 10.000 sampai 50.000 yang menginstall di Google play sejak 20 januari.

Seperti dikutip dari thenextweb, Selasa (27/01/2015), Aplikasi ini memiliki kapasitas cuma 252KB. tentunya ditujukan agar orang-orang bisa menggunakan aplikasi khusus buatan Facebook daripada mengaksesnya melalui mini browser. Kemungkinan ini adalah strategi dari Facebook untuk merangkul para pengguna smartphone Android One serta memberikan pengalaman ber-Facebook yang lebih sederhana, ringan, dan cepat.

Facebook Lite saat ini tersedia di Bangladesh, Nepal, Nigeria, Afrika Selatan, Sudan, Sri lanka, Vietnam dan Zimbabwe. (MS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI