Bos Samsung Bantah Galaxy Note 5 Rilis Juli

REKOMENDASI
Presiden and CEO Samsung Electronics, Shin Jong-kyun
Presiden Samsung Electronics, Shin Jong-kyun

JAKARTA – Gerah dengan beredarnya rumor yang menyebut kemunculan Galaxy Note 5 di akhir Juli nanti, Presiden Samsung Mobile J.K Shin pun langsung memberikan konfirmasi. Bos Samsung ini memastikan rumor yang beredar tidak benar.

Perusahaan yang dipimpinnya dipastikan tidak akan menelurkan generasi terbaru Galaxy Note dalam dua bulan mendatang. Dalam kesempatan yang sama, Shin juga menyebut rumor kemunculan Galaxy Note Edge sebelum Galaxy Note 5 hanya isapan jempol belaka. Demikian dilansir telsetNews dari laman Gforgames, Kamis (21/5/2015).

Meski begitu Shin tidak memberikan bocoran berapa lama lagi fansnya harus menunggu kemunculan suksesor ponsel bongsornya. Mengingat rumor lain menyebut Galaxy Note generasi terbaru akan diumumkan kemunculannya pada September mendatang.

Jika rumor yang kedua terbukti benar, bukan tidak mungkin Samsung menyiapkan Galaxy Note 5 untuk menggempur kemunculan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Mengingat sejauh ini perusahaan asal Korea Selatan itu kerap meluncurkan seri Galaxy Note di awal September setiap tahunnya.[EA/HBS]

Sourcegforgames

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI