Ada Fitur Dog Mode di Tesla Model 3, Gunanya?

Telset.id, Jakarta – Elon Musk ingin memberikan kenyamanan kepada hewan peliharaan penggunanya selama di mobil Tesla. Pria yang dijuluki “Iron Man” di dunia nyata ini akan membuat fitur Dog Mode, untuk menjaga suhu mobil Tesla nyaman untuk hewan.

Dilansir Telset.id dari Indy100, Rabu (24/10/2018), Musk awalnya mencuit pada 18 Oktober lalu mengenai mobil Tesla Model 3 terbaru yang akan dirilis dalam waktu dekat.

Kicauan Musk mendapatkan respon dari puluhan ribu followers-nya. Beberapa di antaranya bahkan mengajukan pertanyaan kepada pemilik akun @elonmusk tersebut.

Salah satu pertanyaan yang diajukan adalah, apakah Tesla Model 3 memiliki fitur pengaturan suhu yang membuat hewan peliharaan betah di dalam mobil atau tidak.

Pengguna yang mengajukan pertanyaan itu adalah Josh Atchley. Ia bertanya soal fitur Dog Mode, yang dapat mengatur suhu mobil dan memberikan lantunan musik secara otomatis. Selain itu, fitur tersebut juga harus memberikan pesan notifikasi kepada pengguna soal kondisi hewan peliharaan ketika di dalam mobil.

Tak disangka, Elon Musk membalas pertanyaan tersebut. Ia menyatakan akan berusaha menghadirkan fitur Dog Mode di mobil Tesla Model 3 yang akan dirilis.

Jika fitur ini terdapat dalam Tesla Model 3, maka akan membuat pengguna Tesla bisa membawa hewan peliharaan ke mobil tanpa khawatir mereka kepanasan. Diharapkan, fitur tersebut juga dibuat untuk menjaga keamanan hewan peliharaan.

Misalnya, fitur Dog Mode akan otomatis terhubung ke pihak kepolisian, ketika ada pejalan kaki yang tak sengaja membobol mobil pengguna saat mengira hewan peliharaan terkurung di dalam mobil. Sayangnya, belum ada informasi kapan Musk akan menyematkan fitur Dog Mode di Tesla Model 3

Sebelumnya Musk juga memberikan teaser soal mobil Tesla. Kabarnya, Mobil Tesla sebentar lagi akan dilengkapi dengan chip Artificial Intelligence (AI) dan akan dipasang dalam enam bulan ke depan.

Musk mengatakan bahwa chip yang dikembangkan mulai Desember tahun lalu ini menawarkan peningkatan dalam kinerja sistem otonom mobil Tesla. Untuk memiliki chip AI, para pemilik mobil otonom Tesla bisa melakukan pembaruan perangkat keras Hardware 3 secara gratis.

Dengan demikian, mobil mereka akan tersemat alat baru nan supercanggih tersebut. Pengumuman soal chip AI dari Musk muncul saat software onboard Tesla, v9 dilaporkan membawa perbaikan besar pada sistem jaringannya, salah satu perbaikan besar itu terdapat pada sistem jaringan kamera terpadu. (NM/FHP)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI