Telset.id, Jakarta – Boleh dibilang, istilah “diam-diam menghanyutkan” saat ini disandang oleh salah satu perusahaan teknologi yakni Sony. Kenapa? Karena kabarnya saat ini Sony sedang mempersiapkan smartphone baru yang memiliki nama kode Sony Pikachu.
Kabar tersebut muncul setelah bocoran spesifikasi Sony Pikachu hadir di situs benchmarking GFXBench. Pada situs tersebut, Pikachu dipersenjatai dengan prosesor Octa-core 2.3GHz MediaTek MT6757 Helio P20 SoC dan GPU ARM Mali-T880 MP2 Tak hanya itu, Sony Pikachu juga didukung dengan adanya RAM 3GB, dan memori internal 32GB (tersisa 22GB).
[Baca Juga: 5 Smartphone Sony yang Akan Diperkenalkan di MWC 2017]
Spesifikasi yang diusung tersebut dipersembahkan Sony agar Pikachu bisa menjalankan OS terbaru yakni Android 7.0 Nougat. Selain itu juga, Pikachu mengusung layar berukuran 5.0 inch dengan resolusi 720p (1280 x 720 piksel), kamera utama 21MP dan kamera depan berukuran 7MP.
[Baca Juga: Mampir di AnTuTu, Sony G3221 Bawa Prosesor Octa-core dan Kamera 23MP]
Jika sudah masuk bocoran spesifikasinya di GFXBench, biasanya tak lama lagi akan muncul bocoran lainnya seperti wujud, spesifikasi lengkap, dan lainnya. So, tunggu kabar selanjutnya dari Telset! (FHP)