Video Hands-on BlackBerry Priv

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

BlackBerry Priv conformJAKARTA – Sudah banyak bocoran gambar dan spesifikasi BlackBerry Priv yang beredar sebelumnya. Dan ternyata bocoran-bocoran informasi tentang smartphone Android pertama dari BlackBerry itu masih belum berhenti. Yang paling baru, sebuah video hands-on dari Priv.

Video yang diunggah oleh Carphone Warhouse ini memperlihatkan desain QWERTY keyboard BlackBerry Priv secara lebih jelas, dan juga memberikan informasi mengenai spesifikasi yang diusung smartphone Android BlackBerry itu.

Dalam video berdurasi sekitar 1 menit itu dijelaskan bahwa Priv akan hadir dengan dimensi 147 (184 jika keyboard terbuka) x 77,2 x 9,4 mm dan memiliki bobot 192 gram, dengan spesifikasi layar 5,4-inci dual-curved AMOLED dengan tingkat resolusi QHD (2560 x 1440), QWERTY slider keyboard.

Spesifikasi lainnya, Priv akan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 808, RAM 3GB, internal memory 32GB, microSD card berkapasitas hingga 2TB dan bateri berkapasitas 3.410mAh.

Sementara untuk fitur kameranya, Priv akan dilengkapi kamera depan 2MP dan kamera belakang 18MP, bukan 21MP seperti sejumlah rumor yang beredar beberapa hari lalu. Sementara untuk konektifitas, Priv sudah didukung jaringan 4G LTE dan berjalan pada Android 5.1.1 Lollipop.

BlackBerry sudah mulai membuka pendaftaran bagi yang berminat ingin membeli Priv. Jika Anda berminat untuk mendapatkan Priv, Anda bisa melakukan pre-registrasi melalui situs resmi BlackBerry.

BlackBerry Priv sendiri diharapkan akan diluncurkan pada bulan November mendatang. Tak sabar sebulan lagi melihat peluncurannya? Simak dulu video hands-on yang dibuat Carphone Warhouse di bawah ini:

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI