Microsoft memang belum secara resmi menggelontorkan pembaharuan Windows 10 untuk semua perangkat. Meski begitu pengguna Lumia 540 Dual SIM memiliki kesempatan untuk merasakan sensasi menggunakan Windows 10.
Pertama pastikan ponsel telah tersinkronisasi dengan akun Microsoft dan install aplikasi ‘Window Insider’ di Windows Store. Setelah terinstall buka aplikasi Windows Insider kemudian pilih ‘Get preview builds’.
Selanjutnya Anda akan diminta menyetujui keikutsertaan program Microsoft Windows Insider dengan mencentang pilihan menerima. Jika sudah, Anda akan diminta menyetujui keikutsertaan program Microsoft Windows Insider dengan mencentang pilihan menerima
Setelah akun Microsoft Anda terdaftar, akan ada dua pilihan preview teknis yang bisa dipilih yakni ‘Insider Slow’ atau ‘Insider Fast’. Kemudian pilih setuju untuk mengkonfirmasi pilihan tersebut. Ketika update telah tersedia ponsel akan otomatis melakukan ‘reboot’ dalam hitungan detik.
Dalam waktu beberapa menit ponsel akan melakukan migrasi untuk semua data yang tersimpan. Proses update dan instal memerlukan waktu cukup lama jadi Anda tidak bisa menjalankan semua layanan dan aplikasi, selain itu pastikan baterai ponsel tetap penuh atau soket pengisi ulang baterai tetap terhubung ke listrik.
Ketika proses update dan pemasangan software baru telah selesai ponsel akan kembali menyala seperti biasa. Anda akan mendapati tampilan antarmuka baru dengan ukuran dan jenis huruf yang terasa lebih segar.